Lucu! Reog Ponorogo Memukau Istana, Penarinya Tak Tahu kalau akan Tampil Depan Jokowi

- Minggu, 21 Agustus 2022 | 12:01 WIB
Reog Ponorogo tampil di Istana Negara. (Dok. Biro Setpres)
Reog Ponorogo tampil di Istana Negara. (Dok. Biro Setpres)

Selain Farel Prayoga, bocah cilik itu sukses menggoyang istana saat Upacara HUT RI ke-77 dengan lagunya ‘Ojo Dibandingke’, ada juga penampilan Reog Ponorogo. Ada ratusan orang baik penari dari Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur juga berhasil membius Istana Negara. 

Sebanyak 17 pembarong dadak merak, 17 pujangganong, 45 penari jathil dan 45 warok dikirim menyuguhkan pertunjukan yang atraktif di depan Presiden Joko Widodo beserta para menteri, TNI-Polri, perwakilan duta besar dan sejumlah tamu undangan lainnya. 

-
Reog Ponorogo tampil di Istana Negara. (Dok. Biro Setpres)

Dua penari Reog tersebut adalah Muhammad Nandu Tri Wicaksono dan Yofansa Adi Saputra. Keduanya adalah warga Desa Wagir Kidul, Kecamatan Pulung, Ponorogo. Keduanya masih duduk di kelas 11 SMAN 1 Pulung. 

Berkesempatan menari di Istana membuat keduanya merasa bangga. Pasalnya ia bisa mengenalkan kesenian Reog yang sebelumnya sempat ingin diklaim Malaysia. 

-
Reog Ponorogo tampil di Istana Negara. (Dok. Pribadi)

Nandu bahkan tidak menyangka bisa ke Jakarta. Bahkan bisa menampilkan Tari Warok di depan para tamu. Nandu menjelaskan awalnya hanya diajak ketua Sanggar Tari Nanda Waskita. Saat itu hanya diajak berlatih menari kan Tari Warok. Nandu tidak tahu jika menari untuk ditampilkan untuk Istana Negara.

"Tahunya malah saat mendekati penampilan. Mau berangkat tanggal 13 Agustus itu baru tahu. Ya surprise karena bisa tampil diacara penting," tambahnya.

-
Reog Ponorogo tampil di Istana Negara. (Dok. Biro Setpres)

Hal yang sama juga dirasakan penari Bujangganong, Yofansa Adi Saputra. Di Jakarta dia bertambah pengalaman. Apalagi tidak sembarang orang bisa masuk ke Istana Negara. Yofansa bisa menampilkan keahliannya dalam menari. Menurutnya ini adalah pengalaman liar biasa.

"Bisa merasakan tampil di depan pejabat negara bukan hanya tingkat lokal saja," pungkasnya.

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

 

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X