5 Tanda Pacar Nggak Serius dalam Hubungan, Yakin Mau Bertahan?

- Senin, 28 Maret 2022 | 17:00 WIB
Ilustrasi pacar gak serius (Unsplash/RealPeopleGroup)
Ilustrasi pacar gak serius (Unsplash/RealPeopleGroup)

Ada begitu banyak alasan yang mendorong seseorang untuk berpacaran. Salah satunya untuk saling mengenal, mencari kecocokan, dan pada akhirnya lanjut ke pernikahan.
 
Sayangnya, gak selamanya niat baik tersebut disambut positif oleh pasangan. Banyak di antara si dia yang ternyata gak serius menjalani sebuah hubungan.

Baca juga: Hati-Hati Menaruh Hati, Ini 3 Tanda Pasangan Membawa Pengaruh Buruk, Lepaskan Saja!
 
Memang kamu menjalani kisah asmara ini dengan sungguh-sungguh, tapi tidak dengannya. Baginya ini cuma sekadar pacaran yang gak perlu pakai komitmen segala.
 
Nah mengutip dari Youth, berikut 5 tanda pasangan ga serius dalam hubungan. Yuk kenali besti biar ga buang-buang waktu!
 
1. Kamu udah mapan, eh dia belum punya pekerjaan

-
Ilustrasi pria malas (Unsplash/lukas_zb)

Mungkin kamu dan dia sudah menjalin hubungan cukup lama. Kalian sudah jadian sejak sama-sama duduk di bangku sekolah.
 
Tetapi sekarang kalian sudah lama lulus kuliah. Bahkan kamu telah bekerja dan memiliki penghasilan sendiri. Sedangkan dirinya, gak kunjung mencari pekerjaan atau coba berbisnis.
 
Dia malah bermalas-malasan di rumah dan jadi pengangguran. Mencari pekerjaan saja tidak mau, bagaimana bisa memikirkan soal masa depan dan berumah tangga denganmu? Masa iya, setelah menikah nanti kamu sendiri yang banting tulang? 
 
2. Waktunya dihabiskan untuk bersenang-senang

-
Ilustrasi bersenang-senang (Unsplash/ibnjaafar)

Si doi gak mengerti apa itu prioritas. Terbukti, waktu luangnya lebih banyak dihabiskan untuk bersenang-senang bersama teman
 
Dia juga lebih memilih bermain game seharian ketimbang berkumpul bersama keluarga atau mengajakmu jalan-jalan berdua. Selalu saja urusan pertemanan yang dinomor satukan. Memang itu gak salah, tapi jika sudah berlebihan baru jadi masalah. 
 
Ini menjadi tanda, bahwa si dia memang belum memikirkan soal pernikahan. Sebab bisa jadi dia khawatir kebebasannya akan jadi terbatasi.
 
3. Emosi labil dan sering minta putus

-
Ilustrasi toxic relationship (Unsplash/fizkes)

Sebagai pasangan kekasih sangat wajar jika kalian sesekali bertengkar. Bahkan hal ini dapat membuat kalian lebih kompak dan memahami satu sama lain.
 
Tetapi dengan catatan, harus mau menyelesaikan masalahnya bersama-sama. Bukan cuma salah satu saja yang turun tangan dan mencari solusi sendiri. Sementara yang lain malah sibuk marah-marah dan entengnya minta putus setiap kali bertengkar.
 
Kebiasan ini, tanda bahwa kamu berada di hubungan yang salah. Sebab alih-alih mendinginkan kepala lalu cari jalan tengah, pacarmu malah menunjukkan emosi yang tak terkendali. 
 
Masih status pacaran saja sudah gampang minta pisah, bagaimana nanti kalau jadi menikah?
 
4. Menyepelekan mimpimu

-
Ilustrasi toxic relationship (Unsplash/fizkes)

Selain keluarga, seharusnya pacar juga termasuk salah satu support system yang akan memberimu dukungan positif. Tak terkecuali soal mimpi dan cita-cita yang sedang kamu perjuangkan.
 
Meskipun di luar sana banyak yang meragukan kemampuanmu. Tapi doi harusnya bisa memberikan motivasi dan dorongan, bahwa kamu bisa.
 
Bukannya malah ikut-ikutan meremehkan mimpi yang kamu kejar selama ini. Bahkan terang-terangan bilang kalau cita-citamu itu mustahil bisa terwujud. 
 
5. Sering mengungkit kesalahanmu

-
Ilustrasi pemarah (Unsplash/PeopleImages)

Tentu sebelum menjalin hubungan dengannya kamu memiliki masa lalu. Kamu pun pernah berbuat kesalahan yang menyakiti hati pacarmu.
 
Tetapi segala yang sudah berlalu harusnya tak diungkit dan dibiarkan jadi pikiran. Jika dia sering mengungkit kesalahanmu tiap kali bertengkar itu tandanya dia belum dewasa.
 
Seharusnya sebagai pacar, dia memahamimu dan gak membahas masalah yang sudah lewat . Sebab itu hanya bikin bikin kamu down karena terus merasa bersalah. 
 
Jika kamu menemu 5 tanda di atas pada pacarmu, yuk pertimbangkan lagi. Mumpung masih sebatas pacaran, ada baiknya kamu tak membuang-buang waktu dengan orang yang salah.
 
Jangan terus berpedoman pada keyakinan, bahwa suatu saat dia akan berubah. Karena itu tidak pasti kapan akan benar-benar terjadi. Jika dia gak mau memperbaiki sikapnya, lebih baik mundur.
 
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X