Ini Tanda Kalau Kamu Sudah Jadi Versi Terbaik dari Dirimu

- Rabu, 6 Januari 2021 | 14:25 WIB
Ilustrasi (Freepik)
Ilustrasi (Freepik)

Kamu mungkin pernah mempertahankan kondisi dan sikap yang buruk secara sengaja dengan alasan ingin menjadi diri sendiri. Padahal, menjadi diri sendiri bukan berarti mengabaikan hal-hal tersebut, lho. Apalagi jika ada orang lain yang peduli dan memberikan kritik dan saran untukmu.

Meski begitu, kamu tak harus menjadi orang lain yang membuatmu merasa tidak nyaman, kok. Kamu hanya perlu berusaha agar bisa menjadi diri sendiri yang lebih baik dari dirimu sebelumnya. Berikut ini adalah tanda-tanda kalau kamu sudah menjadi versi terbaik dari diri sendiri yang dikutip Indozone dari berbaai sumber:

1. Peduli dengan nasihat orang lain

Kebanyakan orang menganggap kebaikan dan keburukan yang ada di dalam dirinya merupakan bagian dari menjadi diri sendiri. Sehingga, ketika ada orang lain yang memberikan nasihat, mereka malah memintanya untuk menjauh. Padahal, keburukan yang ada di dalam dirinya masih bisa diubah menjadi lebih baik.

-
Ilustrasi orang yang sedang menerima nasehat. (Freepik)

Kamu telah berubah jadi versi terbaik dari diri sendiri ketika kamu tidak masa bodoh dengan orang lain. Kamu masih peduli dengan pendapat mereka untuk kebaikanmu. Sebab, menjadi diri sendiri itu bukanlah melawan dunia, tapi melawan keburukan dirimu sendiri.

2. Selalu introspeksi diri

Kamu tak perlu menjadi apapun yang orang lain inginkan agar terlihat lebih baik, lho. Sebab, hal ini akan menghambat proses pengembangan diri. Lebih baik kamu selalu introspeksi diri agar bisa berubah menjadi diri sendiri yang lebih baik.

-
ilustrasi (Freepik)

Dengan introspeksi diri, kamu bisa mengembangkan semua potensi yang sebenarnya kamu miliki sejak lama. 

3. Pandai menempatkan diri

Kamu boleh menjadi dirimu sendiri yang apa adanya, namun kamu harus bisa menempatkan diri.

-
Ilustrasi hubungan pertemanan. (Freepik)

Mungkin kamu lebih nyaman menggunakan sandal jepit saat bepergian, namun kamu tak bisa menggunakannya pada saat acara formal dengan alasan menjadi apa adanya. Dan yang terpenting, kamu pun telah menyadari hal tersebut dengan baik.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X