Ridwan Kamil Tunaikan Wasiat Eril yang Ingin Berkurban di Palestina

- Senin, 18 Juli 2022 | 14:10 WIB
Emmeril Kahn Mumtadz. (Instagram/@emmerilkahn)
Emmeril Kahn Mumtadz. (Instagram/@emmerilkahn)

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil telah selesai menjalankan badal haji atas nama putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau akrab disapa Eril. Selain itu, ia juga sudah menuntaskan wasiat Eril yang ingin berkurban di Palestina.

Ridwan Kamil menambahkan, ia juga sudah melaksanakan tugas menjadi Amirul Hajj Jawa Barat semaksimal mungkin. Berbagai koordinasi pun sudah dilakukan demi melancarkan kegiatan jamaah haji.

"Tugas menjadi Amirul Hajj Jawa Barat sudah dilaksanakan semaksimal mungkin. Berbagai koordinasi dan aksi melancarkan kegiatan jamaah haji sudah dilakukan dan terus dikerjakan dengan koordinasi dengan tim pendamping haji daerah," kata Ridwan Kamil lewat Instagram resminya, Minggu (17/7/2022).

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil)

Dengan selesainya urusan di Tanah Suci, Ridwan Kamil menyatakan tugas melakukan badal haji sudah selesai ditunaikan. Artinya Eril telah menyempurnakan rukun Islam yang ke-5 melalui fisik dan jiwa Ridwan Kamil.

"Setiap rukun dan ibadah saya kerjakan, seolah-olah almarhum yang melakukannya sendiri. Termasuk wasiatnya ingin berkurban di Palestina juga sudah ditunaikan," sambung Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil kemudian mendoakan agar seluruh jamaah haji Indonesia menjadi haji yang mabrur dan hajjah mabrurah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Ada dari Sumatra, Ini 3 Smart City di Indonesia

Minggu, 28 April 2024 | 11:35 WIB

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB
X