24 Jam Sendirian di Hutan Kalimantan, Cara Andrew Kalaweit Hadapi Harimau Bikin Tercengang

- Jumat, 20 Mei 2022 | 09:30 WIB
Andrew Kalaweit. (Instagram/@andrewkalaweit)
Andrew Kalaweit. (Instagram/@andrewkalaweit)

Nama Andrew Kalaweit mulai naik ketika videonya yang berjudul 24 jam sendirian di hutan Kalimantan itu menuai atensi dari netizen.

Video 24 jam di hutan Kalimantan yang diunggah pada tahun lalu itu bahkan sudah ditonton lebih dari 8 juta orang.

Lewat video tersebut, Andrew memperlihatkan keseluruhan kegiatannya selama di hutan. Mulai dari perjalanannya menuju hutan hingga memperlihatkan suasana saat bermalam di hutan.

Lantas, bagaimana cara Andrew bertahan hidup di tengah hutan yang dipenuhi binatang buas?

Andrew Kalaweit melalu podcast Deddy Corbuzier membagikan beberapa tips menghadapi binatang buas saat di hutan.

Baca juga: Mengenal Suku Dayak Punan, Suku Pedalaman Penjaga Hutan Kalimantan

Saat bertemu beruang atau harimau misalnya, ia menyarankan agar tak langsung kabur. Jutsru, kita harus berlari ke arah harimau agar selamat dari serangannya.

"Kita lari ke dia karena kita harus tahu lawan kita sama takutnya sama kita," kata Andrew Kalaweit, seperti yang dilihat Indozone di kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Jumat (20/5/2021).

Andrew sendiri mengaku sudah sering jalan di hutan bersama ayahnya yang merupakan pemilik Yayasan Kalaweit.

Yayasan itu sendiri bergerak dalam kegiatan rehabilitasi alam Indonesia.

Bukan orang sembarangan, ayah Andrew Kalaweit, Chanee Kalaweit merupakan pria keturunan Prancis yang kini sudah resmi menjadi WNI. Sementara itu ibu Andrew, Nurpradawati merupakan wanita suku dayak asli.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X