Sisi Lain Keanu Reeves, Hidupnya Hancur Tapi Begitu Baik dan Peduli pada Nasib Orang Susah

- Minggu, 6 Februari 2022 | 11:17 WIB
Keanu Reeves naik bis umum layaknya warga biasa. (Facebook Sam)
Keanu Reeves naik bis umum layaknya warga biasa. (Facebook Sam)

Siapa yang tak mengenal Keanu Reeves. Ya, aktor tampan dan kawakan itu sudah dikenal luas lewat beberapa filmnya, antara lain Speed, serial The Matrix, John Wick.

Namun, di luar ketenarannya, bintang Hollywood itu ternyata punya sisi kehidupan yang bikin terenyuh.

Mengutip unggahan akun Facebook Sam yang kemudian ditulis ulang oleh Hamid Basyaib, hidup Reeves dapat dibilang sungguh menyedihkan.

Ia ditinggalkan oleh ayahnya saat usianya masih 3 tahun, lalu ia dibesarkan oleh 3 ayah tiri yang berbeda di Toronto, Kanada.

-
Keanu Reeves di Marrakesh pada 4 Desember 2020. (REUTERS/Jean Blondin)

Keanu kecil menderita disleksia, yakni gangguan dalam proses belajar yang ditandai dengan kesulitan membaca, menulis, atau mengeja--penyakit yang mungkin disebabkan oleh seringnya ia menyaksikan kekerasan dalam rumah tangga.

Ia yang lahir di Beirut, Lebanon, ingin menjadi pemain hoki, namun cita-citanya itu hancur karena kecelakaan serius yang menimpanya.

Nasib malang Keanu pun tak berhenti saat ia dewasa. Bayi perempuannya, yang sempat diberi nama Ava Archer Symes-Reeves, meninggal saat lahir pada 24 Desember 1999, tepat ketika Keanu Reeves sedang menjalani syuting 'The Matrix'. Menyusul bayinya, istrinya, Jennifer Syme, meninggal dalam kecelakaan pada 2 April 2001.

Tak cukup sampai di situ, sahabat baiknya, River Phoenix, meninggal karena overdosis. Sementara adik perempuannya, berjuang melawan leukemia. 

-
Keanu Reeves menghadiri acara AFI Night at the Movie di teater Arclight di Hollywood, California 1 Oktober 2008. (REUTERS/Mario Anzuoni)

Meski kaya dan tenar, Keanu tidak hidup mewah seperti bintang-bintang Hollywood lainnya. Ia tak punya pengawal, juga tak punya rumah mewah.

Keanu tinggal di apartemen biasa dan suka berkeliaran di sekitar kota dan sering terlihat naik subway di NYC, berbaur dengan warga biasa.

Ketika dia sedang syuting film "The Lake House," dia mendengar percakapan dua asisten kostum. Yang satu menangis karena akan kehilangan rumahnya jika tidak membayar USD20 ribu. Pada hari itu juga, Keanu langsung mentransfer uang yang diperlukan ke rekening orang itu.

Sepanjang kariernya, Keanu telah menyumbang banyak uang untuk membangun rumah sakit, selain menyumbang USD75 juta dari pendapatannya dari "The Matrix" untuk lembaga amal.

Pada tahun 2010, pada hari ulang tahunnya, Keanu masuk ke toko roti dan membeli brioche dengan satu lilin, dan memakannya di depan toko roti. Ia menawarkan kopi kepada orang-orang yang lewat dan berhenti untuk berbicara dengannya.

Suatu pagi di tahun 1997, sejumlah paparazzi menemukannya berbicara dengan seorang pria tunawisma di Los Angeles, mendengarkan keluhan dan kesedihan tunawisma itu selama beberapa jam.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X