Bukan Disuruh Push Up atau Didenda, Pria Tidak Pakai Masker ini Dihukum Dengan Cara Unik

- Rabu, 23 September 2020 | 14:36 WIB
Pria dihukum karena tidak memakai masker. (Instagram/@makassar_iinfo)
Pria dihukum karena tidak memakai masker. (Instagram/@makassar_iinfo)

Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria dihukum karena tidak memakai masker viral di media sosial. Video yang diunggah oleh akun instagram @makassar_iinfo ini menjadi perbincangan netizen.

"Ditilang tidak memakai masker diberi hukuman menyanyi. Lokasi : Kabupaten Bulukumba" ditulis pada caption video, seperti dilihat INDOZONE.

Dalam video itu terlihat seorang pria berbaju kuning yang duduk di sepeda motor itu dihukum bernyanyi. Ia dihukum lantaran tidak memakai masker ketika di luar rumah.

Usai menyanyi, pria itu pun diberi masker dan langsung dipakaikan. Setelah itu, ia diberi anjuran untuk tetap memakai masker dan selalu hati-hati.

Cara ini tentu dinilai unik dan jauh berbeda dari hukuman yang akhir-akhir ini viral di media sosial. Seperti hukuman push up, denda hingga hukuman borgol

Video ini pun viral dan mendapat beragam komentar dari netizen. Banyak dari mereka yang menyoroti hukuman yang diterapkan pada pria itu.

"Ringan amat hukuman'y.." ujar salah satu netizen.

"Yang begini patut di conto di hkum dlu trus di kasi masker. Jngn cmn di hkum saja" tulis netizen lain.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by OFFICIAL MAKASSAR INFO (@makassar_iinfo) on

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Kemnaker Luncurkan Program K3 Nasional 2024-2029

Kamis, 25 April 2024 | 21:56 WIB

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB
X