Ide Bisnis Sepele! Dandang Nasi, Laku Dijual Hingga ke Malaysia

- Senin, 10 Januari 2022 | 17:36 WIB
Pembuatan dandang nasi. (Adiwinata/IDZ Creators)
Pembuatan dandang nasi. (Adiwinata/IDZ Creators)

Desa Tanjung Atap Barat, Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan dikenal sebagai sentra kerajinan dari bahan aluminium. Hampir 60% warganya, berprofesi sebagai pembuat alat rumah tangga dari bahan aluminium seperti dandang nasi, cetakan kue, kuali, serta spatula.

Salah satu perajin tersebut adalah Adit (31). Kepiawaiannya membuat kerajinan peralatan rumah tangga berbahan alumunium didapat dari turun-termurun. Ia sendiri telah melakoni profesinya itu sejak empat tahun silam dengan dibantu saudaranya.

-
Pembuatan dandang nasi. (Adiwinata/IDZ Creators)

Kerajinan hasil buatannya tersebut telah dijual hingga ke Papua, bahkan ada juga yang sampai Malaysia. Enggak hanya dijual secara partai besar, Adit juga menjual produknya secara eceran.

Biasanya, harga satu buah kerajinan karya Adit dibanderol mulai dari Rp100 ribu hingga Rp375 ribu tergantung besar kecilnya produk. Untuk jenis pelat agak tipis harganya lebih murah yakni sekitar Rp80 ribu. Dari bisnis kerajinan ini, dalam sebulan Adit bisa meraup omzet hingga Rp12 juta. 

" Untuk pendapatan kotor bisa tembus  Rp9 juta hingga Rp12 juta perbulan. Namun juga ini tergantung dari pesanan, makin banyak pesanan, tentunya omzet juga bertambah. Apalagi jika harga komoditi pertanian para petani naik, penjualan juga ikut naik,” kata Adit saat ditemui oleh Tim IDZ Creators. 

-
Rumah pembuatan dandang nasi. (Adiwinata/IDZ Creators)

 

Dari usahanya ini, Adit bisa menghidupi ekonomi keluarga dan mampu bertahan di tengah pandemi Covid-19. Enggak hanya itu, ia juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan untuk saudara dan warga di sekitar rumahnya. 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join IDZ Creators dengan klik di sini. 

-
IDZ Creators

 

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X