Coba Perhatikan, Ini Tanda Bahwa Kencan Pertamamu Berhasil

- Rabu, 9 September 2020 | 13:31 WIB
Ilustrasi kencan. (Pexels/Andrea Piacquadio)
Ilustrasi kencan. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Saat kamu akan memulai kencan pertamamu dengan orang yang disuka, tentu ada perasaan cemas yang menghantui. Cemas karena bisa saja ia tidak sesuai dengan harapanmu. Selain itu, ada rasa gugup yang seakan mengintai.

Gugup saat kamu tahu bahwa ternyata ia memiliki segalanya dan kamu menganggap dirimu tak layak untuknya. Akan tetapi, sebaiknya kamu membuang jauh-jauh semua perasaan tersebut sebelum benar-benar memulai kencan pertamamu. Sebab jika kamu terus memikirkannya, kamu hanya akan diam di tempat dan tak melangkah maju.

Untuk mengatasinya, maka kamu perlu memperhatikan beberapa tanda yang mendasar ini. Tanda yang menunjukkan apakah kencan pertamamu berhasil atau sebaliknya. Lalu, apa sajakah tanda yang dimaksud?

-
Ilustrasi kencan. (Pexels/Burst)

 

Pertama, saat nanti kamu sudah bertemu dengan dirinya dan ternyata ia meresponsmu dengan baik, ini bisa menjadi salah satu tanda kalau kencan pertamamu berhasil. Kemudian, ia juga berusaha untuk terus menimpali pembicaraan yang kamu buat. Bahkan sesekali, kamu melihatnya ketika ia curi-curi pandang padamu.

Lalu, jika kencan pertamamu berhasil, ia tak ragu untuk memintamu bertemu lagi dengannya dalam waktu dekat. Ia juga akan membalas pesanmu dengan cepat dan tak membiarkanmu menunggu di ujung gadgetmu. Selanjutnya, ia akan menceritakan hal-hal sederhana tentangnya dengan tujuan agar kamu lebih mengenalnya.

Dan yang terakhir, ia akan berkata bahwa kamu sudah berhasil membuatnya nyaman. Hubungan kalian pun akan semakin dekat. Jika tak ada halangan yang menghadang, tidak menutup kemungkinan kalau kelak kalian akan menjadi sepasang kekasih yang berbahagia. Jadi, selamat berkencan!

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

Makna dan Kegunaan 7 Sakramen dalam Gereja Katolik

Selasa, 26 Maret 2024 | 08:15 WIB

4 Peran Kerjasama Pendidikan oleh Negara ASEAN

Kamis, 21 Maret 2024 | 18:15 WIB
X