Analis: Layanan Podcast Milik Spotify Tak Hasilkan Keuntungan Sama Sekali!

- Selasa, 19 Januari 2021 | 10:31 WIB
Tampilan logo layanan streaming musik Spotify di smartphone (photo/NextPit)
Tampilan logo layanan streaming musik Spotify di smartphone (photo/NextPit)

Spotify saat ini dikenal sebagai salah satu layanan streaming musik yang banyak dipakai orang-orang. Namun Spotify tentu masih terus ingin berkembang sehingga pihaknya pun merilis layanan podcast yang hadir dengan banyak konten-konten menarik.

Bahkan Spotify sampai menginvestasikan banyak sekali uang demi meningkatkan jumlah pendengar podcast di platform-nya. Tapi tampaknya hal ini tak berhasil, setidaknya menurut analis Citi.

Dikutip dari CNBC International, disebutkan bahwa berdasarkan data pengguna Spotify Premium hingga Q3 tahun 2020 dan data unduhan aplikasi hingga Q4 2020, Spotify tak mendapatkan keuntungan material sama sekali dari investasi podcast miliknya.

"Naik turunnya penambahan bruto Premium dan data unduhan aplikasi tidak menunjukkan keuntungan apa pun dari investasi podcast yang baru-baru ini dimulai oleh Spotify pada tahun 2019," tulis analis dari Citi.

Selain itu Spotify juga sudah menurunkan level saham miliknya dari Sell menjadi Neutral, dimana hal tersebut juga mengakibatkan terjadinya penurunan sahan dari Spotify hingga sekitar 6,5 persen.

Ambisi Spotify untuk menghadirkan layanan podcast memang cukup besar. Bahkan pihaknya mengakuisisi beberapa perusahaan podcast mulai dari Gimlet Media, Anchor, hingga Parcast demi meningkatkan kualitas podcast yang dihadirkan di layanannya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Samsung Galaxy A54 vs A55, Mana Lebih Canggih?

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:30 WIB

Xiaomi Pad 5 Mulai Kebagian Update HyperOS

Minggu, 24 Maret 2024 | 13:30 WIB
X