Spotify Raih 248 Juta Pengguna Aktif di Kuartal Ketiga 2019 Ini

- Selasa, 29 Oktober 2019 | 19:20 WIB
photo/TheVerge
photo/TheVerge

Saat ini pertarungan antara Spotify dengan Apple Music masih terus terjadi. Namun tampaknya Spotify berhasil meningkatkan jumlah penggunanya setelah menghadirkan dukungan penuh untuk layanan podcast.

Berdasarkan laporan keuangan dan pertumbuhan Spotify yang diperoleh dari VentureBeat, dikatakan bahwa di kuartal ketiga tahun 2019 ini, jumlah pengguna aktif bulanan Spotify meningkat sebesar 30 persen jika dibandingkan dengan tahun 2018 lalu.

Saat ini jumlah pengguna aktif bulanan di Spotify sudah berada di kisaran 248 juta pengguna. Selain itu Spotify juga mengatakan bahwa 45 persen dari total pengguna tersebut merupakan pengguna Premium dan sisanya adalah pengguna gratisan.

-
photo/Spotify

Meskipun masih belum dapat mencapai angka di atas 50 persen, terdapat peningkatan jumlah pengguna premium di Spotify di periode Q3 2019 ini. Pasalnya Spotify juga lebih banyak mempromosikan 'Student Plan' dan juga 'Family Plan' untuk para pengguna.

Bahkan pihak Spotify mengklaim bahwa saat ini jumlah pelanggan berbayar mereka dua kali lebih banyak daripada pengguna Apple Music.

"Kamu terus merasa optimis tentang posisi kompetitif kami di pasar streaming musik dan podcast. Sehubungan dengan Apple, data yang tersedia menunjukkan bahwa kami memiliki kira-kira dua kali lebih banyak pelanggan per bulan dari pada mereka" ucap pihak Spotify.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X