Kehadiran Mourinho Diyakini Bisa Naikkan Level AS Roma

- Kamis, 15 Juli 2021 | 18:48 WIB
Pelatih baru AS Roma, Jose Mourinho. (photo/REUTERS/Alberto Lingria)
Pelatih baru AS Roma, Jose Mourinho. (photo/REUTERS/Alberto Lingria)

Direktur AS Roma, Francesco Calvo mengatakan, kehadiran Jose Mourinho sebagai pelatih akan menaikkan level skuat Giallorossi. Menurutnya, Mourinho adalah pelatih yang peduli akan detail.

"Dia adalah pelatih yang bisa menaikkan standar di Roma. Orang-orang mengatakan iblis ada pada detailnya, dan Mourinho sangat fokus pada elemen ini. Inilah mengapa kami merasa optimis," kata Calvo kepada DAZN dikutip dari football-italia, Kamis.

Calvo menambahkan, oficial klub dan fans sangat antusias soal kehadiran Mourinho, bahkan sejak awal Roma mengumumkannya sebagai pelatih.

"Sejak pengumuman kedatangan dari Mourinho, ada antusiasme yang luar biasa baik di antara fans dan di dalam klub," ujar Calvo.

AS Roma menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih kepala pada akhir musim lalu untuk menggantikan Paulo Fonseca.

Mourinho dikontrak oleh AS Roma selama tiga tahun dan saat ini tengah menyusun kerangka tim untuk menyambut kompetisi 2021/2022.

Sejauh ini, Mourinho sudah mendatangkan kiper Wolverhampton Wanderers asal Portugal, Rui Patricio.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X