Inter Milan Tak Mau Paksa Eriksen Segera Bergabung, Kesehatan Lebih Penting

- Kamis, 15 Juli 2021 | 19:27 WIB
Gelandang Inter Milan, Christian Eriksen. (photo/Instagram/@chriseriksen8)
Gelandang Inter Milan, Christian Eriksen. (photo/Instagram/@chriseriksen8)

Inter Milan berharap Christian Eriksen bisa kembali bergabung bersama rekan-rekannya. Namun Nerazzurri tak mau memaksa Eriksen segera bermain karena kesehatan yang utama.

Eriksen tiba-tiba pingsan ketika di laga pembuka Grup B Euro 2020 antara Denmark dan Finlandia. Pemain 29 tahun itu tak sadarkan diri selama 30 menit sebelum akhirnya dilarikan ke rumah sakit.

Hasil pemeriksaan rumah sakit mengatakan, Eriksen mengalami masalah pada jantungnya, sehingga harus dipasang alat. Saat ini, Eriksen sudah pulih dan beraktivitas seperti biasa. Namun apakah Eriksen bisa bermain lagi?

Kondisi Eriksen saat ini penuh risiko. Ia bisa saja meninggal dunia jika memaksa bermain dalam waktu dekat. Untuk itu, Inter memberi Eriksen waktu memulihkan kondisinya hingga 100 persen.

"Kami sangat senang dengan Christian karena kondisi kesehatannya membaik dan itu yang terpenting. Kami berharap bisa melihatnya bermain lagi, tapi kami harus sabar dan memahami kasusnya seperti apa. Yang paling penting dia bisa kembali beraktivitas normal sehari-hari," ujar CEO Inter Beppe Marotta di situs resmi tim.

Inter pun sebenarnya tidak perlu khawatir karena mereka sudah mendatangkan Hakan Calhanoglu sebagai penggantinya. Gelandang serang Turki itu memang punya posisi sama seperti Christian Eriksen dan juga piawai mengeksekusi bola mati.

"Calhanoglu kan bebas transfer, jadi kami kontrak saja. Kami bukannya ingin mengejek AC Milan. Dengan kondisi saat ini, bisa saja pemain Inter yang bebas kontrak gabung ke Milan," sambungnya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X