Viral Video Erling Haaland Tak Diizinkan Masuk Kelab Malam

- Senin, 13 Juli 2020 | 20:02 WIB
Penyerang muda Borussia Dortmund, Erling Haaland. (Ronny Hartmann/Pool via REUTERS)
Penyerang muda Borussia Dortmund, Erling Haaland. (Ronny Hartmann/Pool via REUTERS)

Penyerang muda Borussia Dortmund, Erling Haaland jadi pembicaraan hangat baru-baru ini. Dalam video yang beredar, Haaland diusir oleh para petugas keamanan kelab malam di Norwegia.

Tak diketahui nama kelab malam tersebut, namun Marca melaporkan jika kelab itu terletak di kota asal Haaland di Norwegia. Haaland saat ini tengah menikmati libur usai Bundesliga rampung.

Alasan mengapa para petugas keamanan mengusir Haaland juga tak diketahui pasti. Namun setidaknya, pemain 19 tahun itu telah membuat heboh media sosial atas peristiwa ini.

 

 

Erling Haaland bergabung ke Borussia Dortmund pada awal Januari 2020. Bersama klub itu, dia sudah mencetak 16 gol dari 18 penampilannya di semua kompetisi.

Sebelum merapat ke Dortmund, Haaland diminati oleh beberapa klub elit Eropa, di antaranya Manchester United, dan Real Madrid.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X