MU Tersingkir di Piala FA, Solskjaer: Mainnya Nggak Semangat

- Senin, 22 Maret 2021 | 16:36 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (photo/REUTERS/Oli Scarff)
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (photo/REUTERS/Oli Scarff)

Langkah Manchester United di Piala FA terhenti usai kalah dari Leicester City. Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer menyebut timnya tidak semangat di laga tersebut.

Dalam laga yang tersaji di King Power Stadium Senin (22/3) dini hari WIB itu, MU kalah 3-1 atas Leicester City.

Tiga gol kemenangan Leicester City dicetak oleh dua gol dari Kelechi Iheanacho di menit 24 dan 78, kemudian satu gol lagi dicetak Youri Tielemans di menit 52. Sedangkan gol satu-satunya MU dicetak oleh Mason Greenwood di menit ke38.

Terkait hasil buruk ini, Solskjaer memberikan pendapatnya. Menurut pelatih asal Norwegia itu, timnya tidak bersemangat dan hal itu bisa dimengerti.

"Kami tidak memiliki semangat malam ini, tapi itu bisa dimengerti," katanya seperti dilansir dari BBC.

"Kami bermain setiap tiga hari dan dalam performa yang bagus. Namun, kurang bagus pada hari ini," lanjutnya.

Ole Gunnar Solskjaer pun harus sampai mencadangkan beberapa pemain kunci seperti Bruno Fernandes dan Luke Shaw. Mau tak mau, memang jadwal kompetisi yang padat menguras tenaga para pemain.

"Kami mencoba menguasai permainan, tapi gol pertama mereka merusak kepercayaan diri kami. Kami mencoba bangkit, tapi lawan memang cukup tangguh," ujarnya.

"Kami kehilangan kesempatan malam ini," tutupnya.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X