Perusahaan Ini Ciptakan Mobil Terbang Pertama di Asia, Punya Kecepatan 120 Kmph

- Rabu, 22 September 2021 | 21:16 WIB
Vinata Aeromobility, mobil terbang pertama di Asia. (Photo/Twitter/@VAeromobility)
Vinata Aeromobility, mobil terbang pertama di Asia. (Photo/Twitter/@VAeromobility)

Mobil Hybrid terbang pertama di Asia berhasil dikembangkan oleh sebuah perusahaan startup asal Chennai, India.

Mobil itu dijuluki Vinata Aeromobility yang diharapkan akan menjadi mobil terbang otonom yang diekspos ke dunia pada 5 Oktober mendatang di pagelaran penerbangan paling populer, yakni Excel di London.

Dilansir dari India Times, Rabu (22/9/2021), Menteri Penerbangan Sipil India, Jyotiraditya Scindia mengatakan bahwa konsep mobil tersebut menjadi mobil hybrid pertama di Asia.

"Senang telah diperkenalkan dengan model konsep mobil terbang Hybrid Pertama di Asia yang akan segera menjadi mobil terbang oleh tim muda Vinata AeroMobility. Setelah ini lepas landas, mobil terbang akan digunakan untuk mengangkut orang & kargo, serta untuk menyediakan layanan darurat medis,” katanya.

Baca juga: Ngakak! Pria Ini Ketakutan saat Akan Menerima Suntik Vaksin, Harus 'Dibujuk' Banyak Orang

Perlu diketahui bahwa mobil itu diciptakan oleh Yogesh Ramanathan, perusahaan yang berasal dari Chennai. Perusahaan itu juga memiliki ilmuwan luar angkasa terkemuka dari ISRO, Dr A.E. Muthunayagam sebagai penasihat utama mereka.

Kemudian, kendaraan terbang otonom itu menggunakan AI untuk membawa penumpangnya dari satu tempat ke tempat lain.

Teknologi itu pada dasarnya terlihat seperti mobil di atas drone dengan quad-copter. Kabin mendapat tempat duduk mewah dengan kanopi jendela panorama, menawarkan pemandangan 360 derajat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X