Sore Ini, Panglima Bakal Terbang ke Papua Bersama dengan Kapolri

- Kamis, 6 Mei 2021 | 15:38 WIB
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kasal Laksamana Yudo Margono rapat kerja bersama Komisi I DPR (INDOZONE/Harits Tryan Akhmad)
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kasal Laksamana Yudo Margono rapat kerja bersama Komisi I DPR (INDOZONE/Harits Tryan Akhmad)

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto akan berkunjung ke Papua. Kunjungannya ke bumi Cendrawasih tersebut akan didampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Hal tersebut disampaikan Hadi saat rapat kerja bersama dengan Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (6/5/2021).

“Dapat pula kami laporkan sore hari ini saya beserta Kapolri akan berangkat menuju ke Papua," kata Hadi.

Ia mengakui keberangakatannya ke Papua ini terkait dengan kondisi yang terjadi belakangan di sana. Kelompok Kriminal bersenjata (KKB) beberapa waktu belakangan kerap melakukan teror.

Baca Juga: KKB Bakar Bangunan di Puncak, Kapolda Papua Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Meski demikian, dia tak merinci apakah kunjungan tersebut ada kaitannya dengan KKB.

“Kami memang setiap saat mendapatkan laporan terkait situasi yang ada, tapi tentu saja komunikasi dan diskusi secara langsung dengan para komandan di lapangan sangat kami perlukan," jelas Hadi.

Sebelumnya, usai masa sidang V dibuka, Komisi I DPR RI akan melakukan rapat kerja dengan Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono.

Berdasarkan agenda yang diterima, rapat kerja akan dilangsungkan pada pukul 13.00 WIB. Setidaknya ada sejumlah topik pembahasan yang dilakukan. 

Di antaranya penjelasan Panglima TNI terkait Peristiwa KRI Nanggala-402. Kemudian kondisi terkini mengenai Alutsista TNI AL dan rencana modernisasi Alutsista TNI AL Khususnya Kapal Selam.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X