Update Corona Dunia 22 Maret: 123 Juta Kasus, 99 Juta Sembuh

- Senin, 22 Maret 2021 | 14:05 WIB
Petugas melakukan tes Covid-19 dhrive-thru di Warsawa, Polandia, Jumat (2/10/2020). (REUTERS/Kacper Pempel)
Petugas melakukan tes Covid-19 dhrive-thru di Warsawa, Polandia, Jumat (2/10/2020). (REUTERS/Kacper Pempel)

Virus corona masih menjadi ancaman dunia. Lebih dari 123 juta kasus konfirmasi positif Covid-19 dilaporkan hingga hari ini.

Berdasarkan data Worldometers, Senin (22/3/2021) pukul 13.50 WIB, jumlah kasus Covid-19 di dunia mencapai 123.877.740. Angka pasien sembuh dari Covid-19 sebanyak 99.799.083, sedangkan pasien meninggal akibat Covid-19 sebanyak 2.727.921.

Angka kasus aktif hingga siang ini tercatat sebanyak 21.350.736. Dengan 99,6 persen atau 21.260.527 kasus ringan dan 0,4 persen atau 90.209 kasus berat.

Di urutan pertama ada Amerika Serikat dengan 30.521.774 kasus positif Covid-19. Sebanyak 22.754.252 pasien sembuh dan 555.314 orang meninggal dunia.

Kemudian ada Brasil dengan 11.998.233 kasus positif, 10.449.933 pasien sembuh, dan 294.115 orang meninggal dunia.

Selanjutnya ada India yang mencatatkan 11.646.081 kasus positif Covid-19, 11.151.468 pasien sembuh, dan 160.003 orang meninggal dunia.

BACA JUGA: Eropa Nyatakan Vaksin AstraZeneca Aman, Namun Ada Catatan Penting!

Disusul oleh Rusia dengan 4.456.869 kasus, Inggris sebanyak 4.296.583 kasus, dan Prancis sebanyak 4.282.603 kasus.

Indonesia sendiri berada di urutan ke-20 dengan 1.460.184 kasus positif Covid-19. Indonesia berada di bawah Peru dan di atas Belanda dalam urutan kasus Covid-19 terbanyak.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X