Panglima TNI dan Kapolri Pantau Langsung Pencarian KRI Nanggala 402 Melalui KRI Soeharso

- Jumat, 23 April 2021 | 11:23 WIB
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo  (kiri) bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. (Dok. Puspen TNI)
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (kiri) bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. (Dok. Puspen TNI)

Proses pencarian kapal selam KRI Nanggala 402 siang ini masih berlanjut. Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo akan memantau langsung proses pencarian KRI Nanggala dari atas KRI Soeharso.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kapuspen TNI Mayjen Achmad Riad. Riad menyebut pimpinan TNI dan Polri itu akan merapat ke KRI Soeharso untuk meninjau proses pencarian KRI Nanggala 402.

"Sebagai info tadi Bapak KSAL sudah berangkat menuju KRI Soeharso dan Bapak Panglima TNI dan Kapolri juga akan berangkat ke sana untuk mengikuti proses pencarian secara langsung," kata Riad kepada wartawan, Jumat (23/4/2021).

Riad berharap KRI Rigel dapat segera merapat agar bisa digunakan untuk proses pencarian. Jika KRI Rigel sudah merapat, Panglima dan Kapolri akan meninjau menggunakan KRI Rigel tersebut.

"Mudah-mudahan KRI Rigel merapat, beliau akan melihat langsung dari KRI Rigel seperti pada saat melakukan pencarian Sriwijaya Air kita bisa melihat sonar bawah laut hasilnya seperti apa nah ini mudah-mudahan bisa memberikan gambaran jelas," beber Riad.

Sekedar informasi, Kapal selam milik TNI AL yakni KRI Nanggala 402 hilang kontak kemarin pagi di perairan laut Bali. Kapal itu disebut-sebut membawa puluhan awak kapal.

TNI sendiri sudah mengetahui titik koordinat keberadaan kapal tersebut. Diduga, kapal itu berada di palung laut sedalam 700 meter.

TNI sendiri sudah mendapat penawaran bantuan dari berbagai negara tetangga. Basarnas, KNKT hingga Polri pun juga sudah turun tangan mencari kapal selam tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X