Pakai Kaos Palu Arit, Penyair Saut Situmorang Dituduh Antek PKI, Ditantang Jumpa di DPR

- Rabu, 24 Juni 2020 | 17:02 WIB
Penyair Saut Situmorang. (Foto: Twitter/Angrysipelebegu)
Penyair Saut Situmorang. (Foto: Twitter/Angrysipelebegu)

Penyair Saut Situmorang dituding sebagai antek PKI gara-gara memakai kaos berlambang palu arit. Tudingan itu pertama kali disampaikan oleh akun Twitter @plato_ids.

"Anak PKI @AngrySipelebegu berani memakai baju komunis dari luar negeri | tinggal kita tunggu dandhy laksono memakai simbol komunis secara terang-terangan | Kita tantang semua anak PKI pakai baju palu arit di Indonesia! Tunjukkan nyali kalian supaya makin terang benderang!

Alih-alih gentar ataupun tersinggung, Saut yang menggunakan nama @angrysipelebegu di Twitter justru menertawakan tudingan tersebut. Bukan cuma karena tak berdasar, melainkan juga karena si penuding sesat logika. 

"Sama kaos aja TAKUT! Gimana lagi kalok RI dan Pancasila diserang Teroris ISIS+CIA pasti kabur lebih dulu Plato-platoan ini!" komentar penyair yang rambutnya seperti tali tambang tersebut sambil mengejek.

Tudingan tersebut banyak dibagikan ulang akun-akun lain baik di twitter maupun Instagram. Salah satunya oleh akun @joshua_cheng__. Akun ini menantang Saut untuk bertemu saat demo menolak RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP) di Gedung DPR RI hari ini, Rabu (24/6/2020).

"Kalau PKI Dari dulu beraninya mmg dari belakang,ngumpet,luar negeri.dan pura2 Pancasialis ! Ni contohnya si KUMUH ???? @sautsitumorang. Coba kau pake kaos Komun1s itu di indonesia jgn berani cuma di luar negeri,jika prlu dtg di acara aksi damai hari rabu 24 juni 2020 di dpn DPR/MPR RI.dan pake kaos itu. GANYANG PKI !TIDAK ADA TEMPAT UNTUK PKI DI INDONESIA," tulis akun tersebut.

Dan lagi, Saut kembali menertawakan akun tersebut dan membagikannya ulang di Instagram-nya. Bukan cuma karena menuduh sembarangan, melainkan karena tak paham apa itu komunisme sebenarnya.

"Kaum Kadrun kebakaran jembut kerna kaos! Cobak liat komentar-komentar para Pecundang Keturunan Sapi ini di akun asal dari postingan ini," tulis penyair yang kini tinggal di Yogyakarta tersebut.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Saut Situmorang (@sautsitumorang) on

Saut lantas membagikan foto Fadli Zon yang pernah ziarah ke makam Karl Marx, filsuf yang mencetuskan ide sosialisme, yang di kemudian hari melatari lahirnya ideologi komunisme.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Saut Situmorang (@sautsitumorang) on

 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X