Anies hingga Ganjar Capres Diminati Anak Muda, Golkar "Ngotot" Dukung Airlangga

- Selasa, 23 Maret 2021 | 17:59 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. (Foto: ANTARA/Galih Pradipta)
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. (Foto: ANTARA/Galih Pradipta)

Nama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil paling diminati generasi muda sebagai calon presiden 2024 sebagaimana survei Indikator Politik Indonesia.

Merespons hak hal tersebut, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengatakan, pihaknya belum memiliki rencana untuk melirik ketiga nama tersebut.

Pasalnya, kata Doli, aspirasi kader Partai Golkar fokus untuk mendorong Ketua Umum Airlangga Hartarto sebagai calon presiden di tahun 2024 mendatang.

“Saat ini kami kemarin mendengarkan aspirasi dari seluruh DPD kemudian ormas-ormas di himpunan partai Golkar, seluruh dewan-dewan yang ada di partai Golkar itu menyuarakan menginginkan bahwa Golkar punya calon presiden sendiri dan mereka sudah menyerap aspirasi, mereka mengusulkan Pak Airlangga Hartarto,” tegas Doli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (23/2/2021).

BACA JUGA: Masih 2 Tahun Lagi, MKGR Sudah Nyatakan Dukungan Buat Airlangga Hartarto Jadi Capres 2024

Walaupun ada permintaan tersebut, lanjut Doli, Airlangga sendiri belum meminta kepada jajaran DPP terutama di Pemenangan Pemilu guna membahas secara mendalam.

“Jadi aspirasi itu ditangkap oleh Pak Airlangga, beliau masih fokus untuk menangani masalah yang sekarang dihadapi bangsa kita ya masalah penanganan Covid-19 kemudian pemulihan ekonomi. Nanti ada waktunya menjawab itu,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Doli menegaskan partai berlambang pohon beringin ini berusaha untuk mendorong kadernya sendiri menjadi Capres.

“Ya kan sekarang kami punya calon atau kaser sendiri, pimpinan sendiri gitu. Tentu itu akan menjadi prioritas kami untuk mempertimbangkan secara resmi untuk dicalonkan sebagai capres,” tegas Doli.

Diketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi favorit para anak muda sebagai Calon Presiden RI mendatang.

Bahkan, Anies mengalahkan Prabowo Subianto maupun Sandiaga Uno. Hal itu diketahui berdasar hasil survei Indikator Politik Indonesia yang dirilis pada Minggu (21/3/2021).

Anies menduduki peringkat pertama dengan persentase 15,2 persen. Kemudian disusul Ganjar Pranowo dengan 13,7 persen dan Ridwan Kamil senilai 10,2 persen.

Sementara itu, Sandiaga Uno memperoleh 9,8 persen dan Prabowo Subianto mendapat 9,5 persen. Sedangkan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), bertengger di posisi keenam dengan 4,1 persen.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X