Pencalonan Giring Maju Pilpres 2024 Dinilai untuk Promosi PSI di Mata Publik

- Kamis, 27 Agustus 2020 | 09:26 WIB
Baliho Giring nyapres dari PSI. (Twitter/@jangannangishe)
Baliho Giring nyapres dari PSI. (Twitter/@jangannangishe)

Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Ujang Komaruddin mengungkapkan alasan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memilih Giring Ganesha yang maju dalam pemilihan presiden (Pilpres) pada periode 2024.

Menurut Ujang, di dalam PSI, hanya Giringlah yang mempunyai nama cukup besar, dan juga publisitas yang baik untuk memancing perhatian dan juga pemberitaan dari media.

“Suka tak suka yang dijadikan ikon Giring. Karena dia yang punya nama untuk publisitas,” ucap Ujang kepada Indozone, Kamis (27/8/2020).

Kendati demikian, Ujang menilai bahwa pencalonan Giring pada Pilpres 2024 hanya sebatas untuk mempromosikan, serta juga mengiklankan PSI agar mendapatkan pemberitaan yang besar.

“Itu alat promosi dan iklan PSI saja. Agar mendapat nilai pemberitaan yang tinggi di mata publik,” ungkapnya.

Pasalnya, Ujang menyebutkan kalau pada Pilpres 2024 merupakan perjuangan yang tidak mudah bagi sebuah partai politik. Maka dari itu, PSI memilih untuk melakukan strategi pencalonan Giring sebagai publikasi partai.

“Trik dan strategi publikasi yang dilakukan PSI. PSI melihat bahwa 2024 merupakan Pemilu yang berat, jadi perlu strategi dan trik khusus untuk mempublikasi partai,” terang Ujang.

“Soal Giring capres 2024 itu sih jualan. Tak sungguhan. Beriklan agar rakyat lebih tahu tentang PSI ke depan,” tutupnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X