Ketua Fraksi PDIP Ngaku Dapat Hasil Positif dari Anggota DPRD Lain Soal Formula E

- Kamis, 16 September 2021 | 11:00 WIB
Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI, Gembong Warsono. (INDOZONE/Murti Ali Lingga)
Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI, Gembong Warsono. (INDOZONE/Murti Ali Lingga)

Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI, Gembong Warsono mengaku mendapatkan tanggapan yang positif dari hasil lobi ke fraksi lain untuk mendukung usulan hak interpelasi terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait Formula E.

"Hasil lobi-lobi kan ada tanggapan dari teman-teman yang lain positif," ucap Gembong saat dikonfirmasi, Kamis (16/9/2021).

Dengan mengklaim adanya respons yang positif dari fraksi lain di DPRD DKI, Gembong pun berharap nantinya akan segera bergabung untuk memberikan dukungan terkait usulan interpelasi Anies.

Baca juga: Setuju Soal Perluasan Ancol, Ketua Fraksi PDIP: Pengembangannya Jangan Ecek-ecek

"Mudah-mudahan tanggapan positif itu tindak lanjutnya nanti bisa dalam paripurna menyampaikan sikapnya. Kalau sampai paripurna bisa menyampaikan sikap terhadap interpelasi itu," terangnya.

Kendati demikian, hingga saat ini jumlah anggota dewan yang mengusulkan interpelasi masih sebanyak 33 orang dari PDIP dan PSI sejak tandatangan usulan interpelasi itu diberikan ke Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi pada 26 Agustus lalu.

Gembong pun menyebutkan progres usulan interpelasi itu kini tengah berada di tangan pimpinan dewan untuk menggelar badan musyawarah (Bamus), dan menjadwalkan rapat paripurna.

"Artinya pimpinan dewan tahapan berikutnya adalah menjadwalkan melalui badan musyawarah. Jadi nanti dibamuskan itu mau dijadwalkan. Jadwal harus melalui bamus dulu. Gitu saja, tinggal nunggu Bamus," tandas Gembong.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X