Kisah Bocah yang Wajahnya Berdarah Dicakar Kucing, Tapi Tetap Sayang

- Sabtu, 16 Januari 2021 | 14:25 WIB
Bocah pecinta kucing yang dicakar wajahnya (Facebook/Achik Lieya)
Bocah pecinta kucing yang dicakar wajahnya (Facebook/Achik Lieya)

Banyak dipelihara oleh manusia, kucing juga kadang bersikap galak dan bahkan mencakar atau menggigit pemiliknya jika merasa tidak nyaman.

Seperti yang dialami oleh bocah dari Malaysia yang bernama Adam ini. Adam yang merupakan pecinta hewan, memelihara beberapa ekor kucing liar di rumahnya karena begitu suka dengan kucing.

Dilansir dari Siakapkeli, namun, kucing-kucing liar ini kadang mencakar dirinya jika "moodnya" sedang tidak baik. Bahkan, kucing ini mencakar wajah dan kepala Adam hingga berdarah.

Akibat cakaran kucing, Adam sampai menerima beberapa jahitan di kepalanya.  Meski begitu, bocah bernama lengkap Adam Harith Husyazi ini tetap menyayangi kucing tersebut.

Sedang terluka, dia masih berani menggendong kucing, mengelus-elus mereka, dan menyempatkan diri memberikan makanan sebelum pergi ke klinik untuk menjalani pengobatan.

Tingkah bocah berusia 9 tahun ini pun hanya bisa membuat ibunya, Norkamaliah Nordin, geleng-geleng kepala.

"Ingat Adam, kucing liar tidak sama dengan kucing yang kita rawat sejak kecil. Bahkan kucing yang kita bela terkadang 'mood' tidak baik." tulisnya di akun Facebook Achik Lieya.

Tapi, dia juga memuji Adam yang tetap menyayangi kucing peliharannya meskipun pernah menyakiti dia.

"Meski sakit, tetaplah memiliki cinta dan kasih sayang untuk kucing." imbuh ibunya.

Saat ini, Adam memiliki 3 ekor kucing peliharaan yang menggemaskan di rumahnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Tags

Terkini

3 Ayat Alkitab Tentang Masa Depan

Selasa, 16 April 2024 | 17:00 WIB

5 Contoh Hak Siswa di Sekolah yang Kamu Harus Tau!

Kamis, 11 April 2024 | 09:10 WIB
X