Benarkah Tubuh Jadi Kebal Virus Setelah Sembuh dari Covid-19?

- Kamis, 11 Februari 2021 | 20:00 WIB
Ilustrasi virus corona. (freepik/rawpixel)
Ilustrasi virus corona. (freepik/rawpixel)

Sebuah penelitian menemukan pasien yang telah dinyatakan sembuh dari virus corona atau Covid-19 memiliki kekebalan terhadap penularan virus tersebut, benarkah demikian?

Melansir Healthline, Kamis (11/2/2021), dalam sebuah penelitian yang diterbitkan jurnal Science menemukan bahwa memori sistem imunitas terhadap virus corona dapat bertahan hingga delapan bulan.

Seorang profesor di La Jolla Institute of Immunology yang ikut memimpin penelitian, Shane Crotty, PhD, beserta timnya menemukan daya tahan tubuh terhadap virus corona setelah mengukur keempat komponen memori imunitas yaitu antibodi, memori sel B. , sel T pembantu dan sel T pembunuh.

Keempatnya diobservasi bertahan di dalam tubuh, selama 8 bulan setelah terinfeksi virus, bahkan pada pasien Covid-19 dengan gejala ringan sekali pun.

Artinya, tubuh dapat mengingat virus SARS-CoV-2 dan jika bertemu virus yang sama lagi, sel B memori akan dapat dengan cepat bersiap dan memproduksi antibodi untuk melawan infeksi ulang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X