PDPI Mengaku Siap Dengan Ancaman Varian Corona di Indonesia

- Kamis, 6 Mei 2021 | 13:16 WIB
Ilustrasi dokter paru (Foto oleh Tima Miroshnichenko dari Pexels)
Ilustrasi dokter paru (Foto oleh Tima Miroshnichenko dari Pexels)

Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) mengaku siap dengan ancaman varian Corona yang ada di Indonesia. Mereka siap turun tangan jika harus 'menghandle' pasien Corona.

Seperti yang kita ketahui, di Indonesia sendiri sudah ada tiga varian Corona yang berbahaya yakni B117 dari Inggris, B1351 dari Afrika Selatan, dan B1617 dari India.

Maka dari itu, ketua PDPI Dr dr Agus Dwi Susanto, SpP(K), FAPSR, FISR, siap menangani pasien yang terkonfirmasi positif Corona akibat varian tersebut.

"Kalau kami dari sisi profesi tentunya harus siap kalau ada kasus yang nantinya perlu penanganan secara medis... Dari sisi profesi teman-teman dokter paru sudah siap bila ada kasus terkait varian baru," kata dr Agus dalam konferensi pers online PDPI pada Rabu (5/5/2021).

Hal yang menjadi tantangan saat ini adalah bagaimana agar kemampuan pelacakan kasus bisa ditingkatkan. Dengan demikian potensi penyebaran varian Corona bisa dicegah dari awal bila kasusnya cepat ditangani.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X