Seperti Ini Tampilan Controller VR Terbaru Buatan Sony untuk PlayStation 5!

- Jumat, 19 Maret 2021 | 09:08 WIB
Tampilan controller VR terbaru buatan Sony (photo/Sony/PlayStation)
Tampilan controller VR terbaru buatan Sony (photo/Sony/PlayStation)

Sony baru saja resmi memperkenalkan controller VR next-gen buatannya yang disebut akan menghadirkan pengalaman imersif untuk masa depan Virtual Reality dari PlayStation 5.

Hadir dengan bentuk seperti 'orb', controller ini nantinya menghadirkan fitur-fitur utama yang ada di DualSense seperti Adaptive Trigger dan juga Haptic Feedback. Tentu hal tersebut memukau banyak fans.

-
Tampilan controller VR terbaru buatan Sony (photo/Sony/PlayStation)

Selain itu controller ini juga disebut bisa mendeteksi jari-jari para pengguna tanpa harus menekan 'tombol' di area tertentu seperti yang kini terdapat di controller VR buatan Valve, HTC, hingga Oculus.

"Satu hal yang pasti kalian sadari dari controller ini adalah desainnya yang unik, dimana bentuknya bisa membuat kalian memegang controller ini lebih natural ketika bermain game yang memiliki kebebasan tinggi," ucap Hideaki Nishino selaku VP Platform Planning SIE.

Nishino juga mengatakan bahwa pihaknya sudah mendesain controller tersebut agar tetap nyaman untuk digunakan oleh semua orang dengan ukuran tangan yang berbeda-beda.

-
Tampilan controller VR terbaru buatan Sony (photo/Sony/PlayStation)

Tidak hanya digunakan di PlayStation 5, dikabarkan bahwa controller ini juga nantinya digunakan dalam headset VR terbaru yang saat ini sedang mereka kembangkan. Kita tunggu saja kehadirannya ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X