Xbox Bakal Kembalikan Kebijakan Refund untuk Cyberpunk 2077 Bulan Depan

- Kamis, 24 Juni 2021 | 09:17 WIB
Tampilan gameplay dari Cyberpunk 2077 besutan CD Projekt Red (photo/CD Projekt Red)
Tampilan gameplay dari Cyberpunk 2077 besutan CD Projekt Red (photo/CD Projekt Red)

Cyberpunk 2077 kini menjadi salah satu game yang cukup kontroversial karena masalah yang dihadirkan game tersebut di console last-gen seperti PlayStation 4 dan juga Xbox One.

Untuk Xbox sendiri, saat ini Microsoft masih memberi dukungan kepada para pembeli Cyberpunk 2077 agar mereka bisa melakukan refund dengan lebih mudah ketimbang melakukan refund untuk game lain.

Namun tak lama setelah PlayStation mengumumkan kembalinya Cyberpunk 2077 di PlayStation Store, kini Xbox telah mengumumkan bahwa phiaknya bakal mengembalikan kebijakan refund untuk game ini di bulan Juli 2021 mendatang.

"Microsoft bakal kembali menerapkan kebijakan refund seperti game standar untuk Cyberpunk 2077 mulai 6 Juli mendatang, baik untuk pembelian lama dan baru," ucap pihak Xbox.

Artinya setelah tanggal 6 Juli nanti, pembeli game Cyberpunk 2077 yang ingin melakukan refund tidak bisa lagi dengan mudah mendapatkan uangnyg kembali karena Microsoft akan melihat data-data seperti tanggal pembelian dan berapa lama game tersebut sudah dimainkan.

Keputusan Microsoft untuk mengembalikan kebijakan refund untuk Cyberpunk 2077 ini dilakukan karena kini CD Projekt Red sudah menghadirkan patch baru yang disebut 'memperbaiki' sejumlah masalah di game ini.

Sekedar informasi, update patch 1.2 yang dihadirkan CD Projekt Red di Cyberpunk 2077 pada bulan Maret lalu menghadirkan lebih dari 500 perbaikan masalah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X