Early Access Unreal Engine 5 Dibuka, Pamerkan Seperti Apa Kualitas Grafisnya!

- Kamis, 27 Mei 2021 | 14:03 WIB
Tampilan gameplay game yang dijalankan dari Unreal Engine 5 (photo/Epic Games/Unreal Engine)
Tampilan gameplay game yang dijalankan dari Unreal Engine 5 (photo/Epic Games/Unreal Engine)

Beberapa waktu yang lalu Epic Games sempat mengumumkan kehadiran Unreal Engine 5 dengan memperlihatkan technical demo. Namun hari ini pihaknya resmi membuka Early Access dari engine game barunya tersebut kepada para developer.

Tersedia di Epic Games Launcher dan GitHub, para pengembang kini sudah bisa menelusuri hal-hal baru yang dihadirkan di Unreal Engine 5 agar bisa dipakai untuk membuat game next-gen sebelum dirilis secara penuh pada tahun 2022 mendatang.

Untuk orang-orang yang bukan merupakan seorang pengembang game, Epic Games sempat memamerkan seperti apa kemampuan dari engine barunya dengan memainkan sebuah 'game' yang sudah mereka buat.


Gameplay yang dimainkan pun memperlihatkan bagaimana detailnya asset-asset mulai dari landscape hingga karakter dari game tersebut. Epic Games juga memastikan jika game tersebut juga bisa dijalankan di PS5 dan Xbox Series X dengan framerate stabil 30fps.

Diketahui bahwa file project dari game tersebut juga dapat diunduh dan dieksplor oleh para pengguna Unreal Engine 5. Para pengembang bisa melakukan modifikasi project tersebut agar terlihat lebih bagus.

Tentunya kehadiran Unreal Engine 5 ini akan banyak membantu pengembang video game untuk membuat game dengan kualitas yang lebih bagus. Pasalnya dukungan sistem Nanite hingga pencahayaan Lumen di engine ini sengaja dihadirkan untuk next-gen.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X