Kiat Basmi Noda Kopi Membandel di Dalam Gelas

- Senin, 25 Januari 2021 | 15:58 WIB
Ilustrasu kopi dalam gelas. (Unsplash/@ozgut)
Ilustrasu kopi dalam gelas. (Unsplash/@ozgut)

Buat kamu yang suka minum kopi di rumah, pernahkah mendapati bagian dalam gelas menjadi keruh kecoklatan lantaran noda kopi?

Ya, endapan kopi dan senyawa aktif di dalamnya memang membuat gelas menjadi mudah kotor dan tak jarang nodanya sulit dihilangkan.

Tapi tenang, ada 3 cara untuk mengatasinya.

1. Pakai Garam dan Jeruk Nipis

Ketika mencuci gelas bekas kopi, campurkan sabun pencuci piring dengan garam dan jeruk nipis.

Bahan ini berguna untuk membuat gelas menjadi lebih bersih dan kesat.

2. Rendam Gelas dengan Air Hangat

Merendam gelas dengan air hangat membantu mengelupas noda kpoi sehingga lebih mudah dibersihkan.

Biar menghemat waktu, rendam gelas dengan air hangat yang dicampur sabun cuci piring lalu gosok dan bilas.

3. Gunakan Baking Soda

Larutkan baking soda dengan air lalu gosok-gosok pada bagian gelas yang ternoda oleh kopi.

Atau bisa juga dengan mencampur baking soda dengan cairan pencuci piring lalu bersihkan seperti biasa.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X