Orang Paling Drama Queen? Hati-hati Mengarah pada Gangguan Kepribadian Histrionik

- Rabu, 16 November 2022 | 13:00 WIB
Gangguan kepribadian histrionik. (Pexels)
Gangguan kepribadian histrionik. (Pexels)

Histrionic Personality Disorder (HPD) atau gangguan kepribadian histrionik adalah kondisi kesehatan mental yang ditandai dengan emosi intens, tidak stabil, dan citra diri yang terdistorsi. Kata "histrionik" sendiri berarti "dramatis atau teatrikal".

Dikutip melalui Cleve and Clinic, orang yang mengalami gangguan ini sering tidak menyadari perilaku dan cara berpikir mereka.

Mereka biasanya merasa jika harga diri mereka tergantung pada persetujuan orang lain atau simpelnya, selalu membutuhkan validasi dari orang lain.

Baca Juga: Mengenal Avoidant Personality Disorder, Gangguan Kepribadian yang Buat Orang Takut Bergaul

Mereka memiliki keinginan tinggi untuk diperhatikan dan jika tidak, biasanya mereka akan berperilaku dramatis atau tidak pantas untuk mendapatkan perhatian. Berikut ciri-ciri lainnya mengenai gangguan kepribadian histrionik:

  • Selalu ingin menjadi pusat perhatian
  • Bersikap seduktif atau provokatif (dengan melakukan hal tidak pantas)
  • Menunjukan ekspresi yang berubah secara drastis dan cepat
  • Menggunakan penampilan untuk menarik perhatian
  • Memiliki gaya bicara yang mengesankan secara berlebihan dan kurnag rinci.
  • Dramatis atau ekspresi yang terlalu dibesar-besarkan dan bersikap berlebihan
  • Mudah terpengaruh orang lain
  • Berpikir jika suatu hubungan lebih intens dibanding yang sebenarnya terjadi

Baca Juga: Berhubungan Seks dengan Siswanya, Guru Ini Diduga Menderita Gangguan Kepribadian

Gangguan kepribadian histrionik umumnya terjadi pada fase awal usia dewasa seperti di usia 20-an. Namun, tidak perlu terlalu dikhawatirkan karena bedasarkan penelitian, gangguan ini jarang terjadi dan hanya memiliki persentase sebanyak 1% orang yang mengalami gangguan ini.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Paranoid, Gangguan Kepribadian yang Muncul Akibat Trauma

Penulis: Jihan Rienita

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X