Waduh! Terinfeksi Cacar Monyet Pria Ini Malah Kabur dari Rumah Sakit, Bisa Tularkan Virus

- Kamis, 9 Juni 2022 | 16:57 WIB
Ilustrasi pasien cacar monyet. (Brian W.J. Mahy/Handout via REUTERS)
Ilustrasi pasien cacar monyet. (Brian W.J. Mahy/Handout via REUTERS)

Seorang pria di Texas yang terinfeksi monkeypox atau cacar monyet melarikan diri dari rumah sakit di Meksiko, pria itu bahkan kabur dari Meksiko.

Dilansir Newsweek, pria berusia 48 tahun berasal dari Texas itu sedang dirawat di sebuah rumah sakit di Puerto Vallarta, di pantai Pasifik Meksiko.

Staf medis yang menjaga pria itu yang sedang isolasi mandiri tengah menunggu hasil tes cacar monyet, saat staf yang menjaganya pergi, pria itu kabur.

Monkeypox adalah infeksi virus langka, saat ini menyebar ke seluruh dunia. Penyakit langka tersebut sudah tembus 1.000 kasus yang telah menyebar ke-29 negara.

Baca juga: CDC Keluarkan Peringatan ke Level 2 saat Cacar Monyet Global Tembus 1.000 Kasus

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) menyarankan mereka yang terinfeksi untuk mengisolasi diri dari orang lain, mirip dengan pedoman yang diterapkan selama pandemi COVID-19.

Sumber utama penularan diperkirakan melalui kontak fisik langsung, namun ada bukti bahwa virus tersebut juga dapat ditularkan melalui udara.

Menurut departemen kesehatan negara bagian, pria Texas yang kabur dari rumah sakit itu mengalami gejala seperti kedinginan, batuk, luka di wajah dan leher, serta nyeri otot.

Pada 6 Juni, CDC mengkonfirmasi kepada pihak berwenang Meksiko bahwa pria itu telah kembali ke AS. Tes cacar monyet berikutnya memastikan dia positif terkena virus.

Menurut Al Arabiya News, saat berada di Meksiko, pria itu pergi ke Mantamar Beach Club untuk pesta, saat berada di negara bagian Jalisco.

Pria itu dilaporkan tiba di Meksiko pada 27 Mei. Dari  tanggal 12 hingga 16 Mei, dia berada di Jerman.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X