DKI Jakarta Tertinggi! Kasus COVID-19 Indonesia Hari Ini Bertambah 329 Orang

- Senin, 27 Maret 2023 | 17:15 WIB
Kasus COVID-19 Indonesia turun. (ANTARA/Galih Pradipta)
Kasus COVID-19 Indonesia turun. (ANTARA/Galih Pradipta)

Indonesia kembali mencatat penambahan 329 kasus baru COVID-19 per Senin (26/3/2023). Sehingga keseluruhan kasus konfirmasi yakni 6.744.362.

Data tersebut terkonfirmasi setelah melakukan pemeriksaan  yang dilakukan dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM) sampai dengan pukul 12.00 WIB.

Baca juga: Kembali Naik! COVID-19 Hari Ini Bertambah 426 Kasus dan Sembuh 246 Pasien

Sementara kasus COVID-19 sembuh pada hari ini bertambah sebanyak 430 pasien sehingga total pasien sembuh ada sebanyak 6.578.937 orang sembuh.

-
Ilustrasi virus corona. (Freepik)

Sedangkan Kasus kematian akibat COVID-19 sampai hari ini ada 6 kasus. Sehingga totalnya menjadi sebanyak 161.000 kasus.

DKI Jakarta menjadi penyumbang penambahan tertinggi dengan 137 kasus. Diikuti Jawa Barat dengan 77 kasus dan Jawa Timur dengan 30 kasus.

Baca juga: COVID-19 Meningkat! Dinkes DKI Jakarta Imbau Warga Hindari Bukber

Daerah dengan penambahan tertinggi keempat adalah Banten dengan 27 kasus dan kelima Jawa Tengah dengan 16 kasus.

Kasus COVID-19 yang dilaporkan hari ini menurun jika dibanding kemarin Minggu (26/3/2023), di man dilaporkan ada 426 kasus. Kemudian sembuh 246 orang dan nihil kematian.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Cara Efektif Mengatasi Lapar Saat Diet

Senin, 18 Maret 2024 | 06:10 WIB

5 Cara Alami yang Efektif untuk Mengatasi Migrain

Minggu, 17 Maret 2024 | 21:00 WIB

5 Rekomendasi Makanan Sehat untuk Meningkatkan Mood

Minggu, 17 Maret 2024 | 21:00 WIB

5 Manfaat Kelapa Tua yang Jarang Diketahui

Minggu, 17 Maret 2024 | 20:57 WIB
X