Deretan Buah Ini Ternyata Bisa Mengatasi Demam

- Minggu, 12 April 2020 | 18:45 WIB
Ilustrasi demam. (Pexels/Polina Tankilevitch)
Ilustrasi demam. (Pexels/Polina Tankilevitch)

Saat tubuh demam, kamu nggak harus langsung mengonsumsi obat penurun panas. Apalagi obat yang kamu minum itu adalah obat bebas atau tanpa resep dokter.

Hal ini karena, mengonsumsi obat bebas menimbulkan beberapa efek samping buat kesehatan. Ada cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi demam, salah satunya dengan mengonsumsi buah.

Dilansir dari berbagai sumber, Minggu (12/4/2020), inilah deretan buah yang mampu atasi demam.

1. Air Kelapa

-
Ilustrasi air kelapa. (Pexels/Thunyarat Klaiklang)

Air kelapa dipercaya dapat mengatasi demam karena memiliki sifat yang menenangkan dan mendinginkan tubuh.

Dengan minum air kelapa, tubuh tetap terhidrasi sehingga akan mengeluarkan banyak keringat sehingga panas menjadi berkurang.

2. Pisang

-
Ilustrasi pisang. (Pexels/Juan Salamanca)

Pisang memang memiliki banyak manfaat untuk tubuh, salah satunya bisa mengatasi demam. Kandungan yang ada di buah pisang seperti potasium dan kalori dipercaya dapat menurunkan suhu tubuh.

3. Jeruk

-
Ilustrasi lemon. (Pexels/Lukas)

Buah yang kaya akan vitamin C ini juga menjadi salah satu buah yang bisa mengatasi demam. Sebaiknya kamu memilih jeruk sunkist atau jeruk sitrun alias lemon untuk menurunkan suhu tubuh yang panas.

Hal ini karena di dalam kedua buah jeruk tersebut mengandung flavonoid yang bisa membantu metabolisme tubuh untuk menurunkan suhu tubuh.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X