Konsumsi Teh Chamomile, Ini Manfaat yang Bisa Kamu Dapatkan

- Minggu, 29 Maret 2020 | 15:12 WIB
Ilustrasi teh chamomile (Pixabay)
Ilustrasi teh chamomile (Pixabay)

Teh chamomile dikenal memiliki aroma yang nikmat, dan warnanya yang kuning keemasan. Tak hanya rasanya yang nikmat, teh chamomile juga memiliki beragam manfaat kesehatan. 

Nah, berikut ini manfaat dari teh chamomile, yang sudah Indozone rangkum dari berbagai sumber:

1. Menurunkan risiko diabetes

Secangkir teh chamomile yang diminum setiap hari akan membantu melawan penyakit diabetes. Hal ini karena senyawa eh chamomile melindungi sel beta di pankreas, menekan kadar glukosa darah, dan meningkatkan penyimpanan glikogen yang semuanya dapat membantu mengurangi risiko diabetes tipe 2 dalam jangka panjang.

2. Mengurangi kram menstruasi

Banyak wanita mengalami kram menstruasi, kondisi ini memang sangat mengganggu. Nah, dengan minum teh chamomile kram menstruasi yang kamu alami dapat berkurang.

3. Tidur lebih nyenyak

Dengan kamu minum teh chamomile sebelum tidur, ini akan membantu kamu tidur lebih nyenyak di malam hari. Sehingga membuat kamu mendapatkan kualitas tidur yang baik, yang berpengaruh pada kesehatan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X