Kebiasaan Ngemil di Masa Pandemi Sebabkan 3 Masalah Kesehatan Gigi

- Selasa, 23 Maret 2021 | 15:55 WIB
Ilustrasi perawatan gigi. (Pexels/Cedric Fauntleroy)
Ilustrasi perawatan gigi. (Pexels/Cedric Fauntleroy)

Masa pandemi virus corona menyebabkan munculnya kebiasaan baru, termasuk semakin banyak ngemil di rumah dan takut memeriksakan kesehatan gigi. Dalam survei terbaru yang dirilis oleh GSK Consumer Healthcare bekerjasama dengan IPSOS menunjukkan bahwa pandemi berdampak pada kebiasaan menjaga kesehatan gigi dan mulut.

Survei ini dilakukan kepada 4.500 partisipan berusia di atas 18 tahun dan berasal dari lima negara, yaitu Prancis, Jerman, Britania Raya, Spanyol, dan Rusia. Juga di empat negara Asia Tenggara, yaitu Indonesia, Filipina, Singapura, dan Thailand.

Dalam survei itu diketahui 9 dari 10 konsumen Indonesia atau 89 persen percaya bahwa kesehatan gigi dan mulut yang baik bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan berdampak positif pada kesehatan dan kebahagiaan seseorang. Namun hal itu tidak diiringi dengan menjaga kesehatan mulut mereka. Dari hasil survei diketahui hanya 6 persen konsumen yang secara rutin memeriksa atau membersihkan gigi secara aktif.

-
Ilustrasi perawatan gigi. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Survei ini juga menunjukkan terjadi peningkatan kebiasaan ngemil, mengonsumsi kopi atau teh, mengonsumsi makanan dingin, jus kemasan, dan minuman ringan selama pandemi. Hal ini pun menimbulkan masalah kesehatan gigi.

"Saat ini tiga masalah kesehatan gigi yang paling banyak dialami konsumen Indonesia adalah gigi sensitif, berlubang, dan noda kuning," bunyi pernyataan hasil survei yang diterima Indozone, Selasa (23/3/2021).

BACA JUGA: Penyintas Covid-19 Boleh Divaksin, Ini Kriterianya

Sementara itu, hanya 40 persen konsumen Indonesia yang mengaku semakin rutin membersihkan gigi dibanding sebelum pandemi. Hal ini diperparah dengan kekhawatiran mengunjungi dokter gigi karena takut terpapar Covid-19.

Guru Besar Departemen Periodonsia, Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Airlangga-Surabaya, Prof. Dr. drg. Chiquita Prahasanti, Sp.Perio(K) mengatakan perawatan gigi dan mulut akan memengaruhi rasa percaya diri dan kondisi kesehatan seseorang. Karena itu, perlu untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut sendiri.

"Beberapa perawatan bisa dilakukan secara mandiri, seperti membatasi konsumsi gula tambahan kurang dari 6 sendok teh per hari, mengurangi konsumsi makanan asam, dan melakukan rutinitas perawatan diri sehari-hari misalnya penggunaan produk khusus saat menyikat gigi untuk merawat gigi sensitif," pungkasnya.


 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X