Sawi Putih Bagus Dikonsumsi Si Penderita Penyakit Ginjal, Benarkah?

- Minggu, 17 Mei 2020 | 13:47 WIB
Ilustrasi sawi putih. (Tasteofhome)
Ilustrasi sawi putih. (Tasteofhome)

Sawi putih merupakan salah satu jenis sayuran yang cocok untuk diolah menjadi berbagai macam menu tumisan sehat. Proses memasaknya pun tak memerlukan waktu yang lama sebab sawi putih bisa matang dengan cepat.

Selain itu, sawi putih juga memiliki harga yang relatif murah, ukuran yang cukup besar hingga bisa digunakan untuk beberapa hari serta mudah ditemukan di penjual sayur keliling ataupun supermarket langganan.

Kemudian, sawi putih juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Jika kamu sedang menjalankan program diet sehat, sawi putih bisa kamu jadikan pilihan sebab sawi putih memiliki kalori yang rendah, tinggi serat serta mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan tubuhmu.

-
Ilustrasi sawi putih. (Thespruce)

Manfaat lainnya yaitu sawi putih baik untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit ginjal. Hal ini dikarenakan sawi putih memiliki kadar kalium rendah. Dan penderita penyakit ginjal disarankan untuk membatasi konsumsi makanan yang mengandung kadar kalium tinggi sebab dapat mengganggu keseimbangan dari cairan tubuh. 

Oleh karena itu, jika penderita ginjal ingin tetap memakan sayur, mereka bisa mengganti jenis sayur yang biasa dikonsumsi seperti bayam, timun ataupun terong menjadi sawi putih. 


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X