Cuaca Panas Bikin Bayi Ruam Popok, Begini Cara Mengatasinya Moms

- Kamis, 1 Juni 2023 | 15:30 WIB
Ilustrasi popok bayi. (Freepik)
Ilustrasi popok bayi. (Freepik)

Cuaca panas membuat si kecil mudah mengalami ruam popok. Moms harus mengantisipasinya agar tak merepotkan dan anak jadi rewel. 

Saat cuaca ekstrem, bayi rentan mengalami penyakit kulit yakni ruam popok. Kulit bayi sangatlah sensitif sehingga harus dicegah. 

Dijelaskan Dokter Spesialis Anak di RS Cinta Kasih Jakarta dr Fellycia Trie W, SpA, bukan hanya pada orang dewasa, masalah kulit justru lebih rentan terjadi pada bayi. Seperti diketahui, kulit bayi masih akan terus berkembang. 

Baca Juga: Popok Bayi Sering Nembus Gak Cuma Bikin Iritasi, Perhatiin Tips Jessica Iskandar!

"Dibandingkan dengan kulit dewasa, kulit bayi lebih tipis, kurang berbulu dan memiliki lebih sedikit keringat dan sekresi kelenjar sebaceous," ujarnya dalam keterangan MAKUKU Indonesia. 

Makanya kulit bayi lebih mudah terkena trauma mekanis, bakteri dan cuaca serta perubahan panas. Salah satu masalah kulit yang sering dialami oleh Si Kecil adalah ruam popok. 

-
Ilustrasi diapers. (Freepik)

Dikatakan lebih lanjut, ruam popok umumnya disebabkan oleh Irritant Contact Diaper Dermatitis, yaitu dari urin dan feses yang terperangkap di dalam popok. Selain itu, dapat disebabkan oleh infeksi jamur, impetigo atau dermatitis alergi (disebabkan oleh sabun, deterjen atau popok itu sendiri). 

“Jika kulit sensitif bayi terkontaminasi terlalu lama dengan cairan dalam popok, maka akan meningkatkan pH kulit lokal, terutama pada area popok Si Kecil. 

Moms harus senantiasa menjaga kebersihan kulitnya dan berupaya mengganti popok secara berkala, menjaga area popok supaya tetap kering serta memilih popok dengan fitur indicator urin untuk mempermudah Ibu saat perlu mengganti popok. 

Baca Juga: Ruam Popok Bayi Picu Risiko Stres Ibu Bertambah, Ibadah Ramadan Jadi Terganggu

"Selain itu, penting menggunakan popok daya serap tinggi untuk mengurangi risiko ruam popok," paparnya. 

Saat ini, sebut dr Fellycia, ada beragam jenis diapers yang nyaman untuk si kecil. Saat membeli, Moms harus baca label ya, salah satunya diapers yang memiliki inti struktur SAP yang tipis, dengan ketebalan hanya 1,6 mm dengan daya serap maksimal. Dibandingkan dengan daya serap popok banyak. 

"Teknologi itu juga besar manfaatnya untuk mencegah risiko ruam popok karena inti penyerapnya tidak memiliki bahan pulp atau fluff sehingga anti gumpal dan tidak menyebabkan osmosis balik yang mengiritasi kulit," ungkap dr Fellycia.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X