Jangan Keliru! Pengidap Disleksia Bukan Tidak Bisa Baca, Mereka hanya Kesulitan

- Senin, 19 September 2022 | 17:30 WIB
Dyslexia. (iStock)
Dyslexia. (iStock)

Masih asing dengan nama 'Disleksia'? Ini adalah sebuah gangguan kesulitan membaca. Kesulitan membaca yang dimaksud disini adalah, mereka kurang mampu mencocokan huruf yang mereka lihat dengan bunyi yang dibuat oleh huruf tersebut. 

Orang-orang yang mengidap disleksia kerap kali di pandang buruk karena dianggap tidak bisa membaca dan itu artinya mereka adalah orang yang bodoh. Padahal, tidak ada kaitannya antara kesulitan membaca dengan kecerdasan otak mereka secara keseluruhan.

Baca Juga: Kocak! Anak Kecil Ini Menangis Tak Mau Belajar Membaca Kata 'Anjing' Takut Ibunya Marah

Faktanya, justru para pengidap disleksia menjadikan kekurangannya dalam membaca ini sebagai kekuatan untuk mengasah kecerdasan mereka menjadi jauh lebih baik. Sementara, para penderita desleksia lainnya rata-rata memiliki kemampuan berpikir yang sangat cepat dan kreatif (memiliki penalaran yang kuat).

Begitupun dengan tingkat gejala yang dialami. Diseleksia tidak melulu menyerang seseorang dengan gejala yang sama, beberapa diantaranya ada yang tidak terlalu parah atau bahkan lebih parah.

Baca Juga: 4 Manfaat yang Didapat dari Membaca Dongeng, Bukan untuk Pengantar Tidur

Contoh variasi gejalanya menurut UNESCO yaitu:

  • Hanya kesulitan dalam membaca dan mengeja.
  • Hanya kesulitan dalam menentukan arah menulis.
  • Hanya kesulitan menentukan arah membaca.
  • Mengalami ketiganya.

Disleksia sendiri tidak bisa disembuhkan atau dalam kata lain, gangguan ini akan ada seumur hidup. Namun, dengan lingkungan yang mendukung penderita disleksia dengan baik dan benar maka mereka pun juga bisa menjadi orang-orang yang luar biasa.

Baca Juga: Selain Kanker, Merokok juga Bisa Membahayakan Kesehatan Mata

Penulis: Jihan Rienita

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X