Apakah Ini Penyebab Tembusnya Kasus COVID-19 di Indonesia di Angka 54 Ribu?

- Kamis, 15 Juli 2021 | 10:35 WIB
Tingginya kasus COVID-19 di Indonesia (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)
Tingginya kasus COVID-19 di Indonesia (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Pada hari Rabu, 14 Juli 2021, kasus COVID-19 di Indonesia tembus 54.517 kasus. Angka tersebut menjadi angka tertinggi kedua di dunia setelah Brazil dimana angka kematiannya (991 kasus) juga tertinggi nomor dua di dunia. Apa sebabnya?

Disebutkan oleh Juru bicara vaksinasi COVID-19 Kementerian Kesehatan dr Siti Nadia Tarmizi, ia mengatakan penyebabnya adalah peningkatan jumlah testing dan perbaikan sistem pelaporan sehingga data jumlah kasus baru dan kematian lebih terbaca.

"Kalau melihat kenaikan konfirmasi positif akhir-akhir ini adalah seiring dengan kenaikan jumlah testing dan adanya perbaikan sistem pencatatan dan pelaporan," beber dr Nadia dalam konferensi pers virtual, Rabu (14/7/2021).

"Kami perlu sampaikan, peningkatan angka kematian dan konfirmasi positif adalah dikarenakan adanya sistem verifikasi secara otomatis pada lab pemeriksaan yang menghilangkan proses verifikasi secara berjenjang sehingga pelaporan menjadi lebih transparan dan tepat waktu," lanjutnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X