Ibu Hamil Sering Mengalami Kecemasan? Berikut Ini Tips untuk Mengatasinya

- Jumat, 18 September 2020 | 10:39 WIB
Ilustrasi ibu hamil (Unsplash/Camylla Battani)
Ilustrasi ibu hamil (Unsplash/Camylla Battani)

Tokophobia adalah ketakutan akan persalinan dan mungkin menimbulkan kecemasan. Hamil dan melahirkan merupakan kehidupan baru, tapi ini juga pengalaman yang indah, namun hal ini tetap saja bisa memicu kecemasan pada calon ibu.

Nah, dilansir dari Times of India berikut beberapa tips untuk mengatasi kecemasan pada ibu hamil:

1. Dukungan dari teman

Mulai dari bulan pertama kehamilan, sampai paling akhir, seluruh proses bisa menakutkan bagi ibu baru. Jadi tak heran kalau rasa cemas sering terjadi bahkan bisa menyebabkan serangan panik, mual, dan sesak napas. Nah, dalam situasi seperti ini penting bagi kamu untuk memiliki teman agar bisa membicarakan apa yang kamu rasakan.

2. Lakukan hobi

Memulai hobi adalah cara terbaik untuk mengatasi kecemasan pada ibu hamil. Banyak kegiatan yang bisa dilakukan agar kecemasan tidak menjadi pikiran. Selain itu, ibu juga bisa mencoba  latihan pernapasan dalam, akupunktur, meditasi, terapi pijat untuk menenangkan pikiran dan tubuh.

3. Menonton film

Kamu juga bisa mengalihkan pikiran buruk kamu dengan cara menonton film, serial atau YouTube. Jika kamu menyukai podcast, kamu juga bisa mendengarkannya untuk menghilangkan kecemasan tentang kehamilan.

4. Pilih kelas kelompok

Mengatasi kecemasan saat hamil bisa dengan cara berbicara dengan wanita lain yang sedang hamil. Itu artinya kamu perlu mendaftarkan diri untuk bergabung di kelas-kelas khusus yang diadakan wanita hamil. Baik itu kelas konseling atau sesi yoga, menjalin ikatan dengan calon ibu lain akan membuat kamu merasa nyaman dengan diri sendiri.

5. Istirahat

Tentunya kamu harus istirahat yang cukup agar kecemasan tidak semakin parah. Tidurlah yang cukup, karena dengan begitu tubuh kamu jauh lebih rileks. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X