Kekurangan vitamin B12 Bisa Ditandai dengan Lidah yang Tampak Aneh

- Selasa, 8 September 2020 | 14:28 WIB
Vitamin B-12 (Istimewa)
Vitamin B-12 (Istimewa)

Kekurangan vitamin B-12 bisa menyebabkan banyak sekali masalah pada tubuh. Lidah yang tampak aneh bisa menandakan kekurangan vitamin B-12 dan perlu melakukan beberapa perubahan penting.

Dilansir dari Express Health, terdapat sebuah penelitian yang menunjukkan bahwa lidah yang bengkak dan meradang yang memiliki lesi lurus panjang di atasnya bisa menjadi tanda awal kekurangan vitamin B12.

Orang-orang yang kekurangan vitamin B-12 juga sangat mungkin mengalami gejala mulut seperti sariawan, perasaan kesemutan di lidah atau sensasi terbakar dan gatal di mulut.

“Pasien bebas dari gejala neurologis dan anemia saat diagnosis. Kami percaya bahwa glositis dengan lesi linier adalah tanda klinis awal dari defisiensi vitamin B12,” jelas peneliti.

Perlu kamu ketahui bahwa gejala kekurangan vitamin B-12 cenderung berkembang perlahan dan mungkin tidak dikenali. Saat kondisi tersebut memburuk, berikut gejala yang akan terlihat:

  • Kepala terasa ringan dan pusing
  • Sesak napas
  • Palpitasi dan detak jantung cepat
  • Penurunan berat badan
  • Diare
  • Mual atau nafsu makan buruk
  • Semburat kekuningan pada kulit dan mata

Bagi seorang vegan, untuk penuhi vitamin B-12 selain dari daging dan produk susu, terdapat makanan lain yang mengandung vitamin B-12.

Menurut National Health Service (NHS) ekstrak ragi serta beberapa sereal sarapan yang diperkaya dari produk kedelai adalah pilihan tepat untuk penuhi vitamin B-12.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X