Konsumsi Paprika Merah Mentah, Ini Manfaat yang Akan Kamu Dapatkan

- Jumat, 5 Juni 2020 | 17:25 WIB
Paprika merah (Pixabay/Hans Benn)
Paprika merah (Pixabay/Hans Benn)

Paprika merah sering ditambahkan dalam masakan yang membuat masakan menjadi lebih enak. Tapi tidak hanya itu saja, paprika merah memiliki gizi yang baik untuk kesehatan.

Namun daripada di masak paprika lebih baik dimakan mentah karena lebih  memiliki nutrisi yang tinggi saat dimakan mentah. Nah, berikut ini manfaat yang akan kamu dapatkan saat mengonsumsi paprika merah seperti yang sudah Indozone rangkum dari beberapa sumber:

1. Mencegah Diabetes

Bagi penderita diabetes mengonsumsi paprika merah sangat aman, karena bisa mengontrol kadar gula darah di dalam tubuh. Hal ini karena kandungan serat, vitamin, mineral dan antioksidan yang ada pada paprika.

2. Mencegah Kanker

Paprika merah memiliki kandungan sulfur, dan juga antioksidan yang berperan untuk mencegah kanker. Kandungan tersebut akan melindungi sel-sel dalam tubuh, agar tidak rusak karena radikal bebas.

3. Menjaga Kesehatan Mata

Mengonsumsi paprika merah membantu menjaga kesehatan mata, hal ini karena paprika merah memiliki kandungan vitamin A yang membantu meningkatkan penglihatan mata.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X