Apakah Bisa Kebas Permanen Akibat Tisu Magic? Berikut Ini Faktanya

- Kamis, 22 Juli 2021 | 11:40 WIB
Ilustrasi Tissue Magic. (Foto oleh cottonbro dari Pexels)
Ilustrasi Tissue Magic. (Foto oleh cottonbro dari Pexels)

Salah satu 'barang andalan' pria 'lemah' adalah tisu magic. Tisu ini digunakan untuk membuat 'hilang' rasa saat bercinta agar tak cepat ejakulasi. Namun, bisakah rasa kebas yang ditimbulkan bisa jadi permanen?

Perlu diketahui bahwa tisu magic sejatinya bukan untuk alat bercinta. Tisu ini memang kebetulan saja pas untuk dipakai membantu pria yang lemah dalam urusan bercinta, menjadi perkasa secara tiba-tiba.

Alasannya simpel, tisu ini membuat penis jadi kebas dan kebal terhadap rasa nikmat yang membuatnya jadi bisa bertahan lama saat bercinta. Namun, apakah rasa kebas tersebut bisa permanen?

Untuk permanen mungkin tidak, tapi penggunaan secara berlebihan bahkan bisa membuat kemandulan. Hal ini karena tisu magic mengandung bahan kimia seperti benzokain dan lidokain yang biasa digunakan sebagai obat bius dalam operasi. Bahan kimia ini dapat memiliki efek berbahaya, terutama bila dioleskan ke area intim pria. Bahan kimia dalam tisu magic dapat menghancurkan saraf dan jaringan lendir, serta membunuh sperma.

Dikutip dari Healthline, (21/7/2021) berikut adalah beberapa efek samping tisu magic pada kesehatan pria.

  • Disfungsi ereksi karena kurangnya sensasi selama hubungan seksual
  • Luka gesekan atau luka bakar karena menggosok tanpa bisa merasakan gesekan
  • Kulit mengelupas
  • Gatal
  • Kemerahan pada kulit
  • Rasa kulit terbakar

Jika kamu sudah mengalami hal di atas, maka cucilah segera tangan dan alat kelaminmu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Cara Efektif Mengatasi Rasa Ngantuk saat Bekerja

Selasa, 16 April 2024 | 20:43 WIB

Stop! Inilah 7 Bahaya dari Kebiasaan Menggigit Kuku

Selasa, 16 April 2024 | 09:00 WIB

6 Tips yang Membantu Mempertahankan Kesehatan Mata

Selasa, 16 April 2024 | 07:00 WIB

6 Manfaat Mencuci Tangan untuk Kesehatan

Senin, 15 April 2024 | 16:00 WIB
X