Ini Bahayanya Obat Bius yang Dipakai Predator Reynhard di Inggris

- Selasa, 7 Januari 2020 | 10:47 WIB
(Istimewa)
(Istimewa)

Reynhard Sinaga, WNI yang divonis hukuman seumur hidup di Inggris. Pria yang tengah menempuh studinya ini menjadi predator seks terbesar sepanjang sejarah Inggris.

Dalam laporan kepolisian Manchester, Inggris, korban Reynhard Sinaga sekitar 190 orang, seperti diwartakan Dailymail.co.uk.

Reynhard Sinaga memilih korbannya yang tengah tak berdaya, dalam keadaan mabuk. Kemudian, ia memasukkan obat yang diperkirakan berjenis gamma hydroxybutyrate atau GHB, obat bius yang menyerang sistem syaraf.

Lalu, apa bahayanya untuk tubuh setelah mengonsumsi gamma hydroxybutyrate atau GHB?

-
(heraldsun.co.uk)

Obat Tindak Kejahatan Seksual

Gamma hydroxybutyrate atau GHB dikenal sebagai obat dalam tindak kejahatan seksual. Obat ini membuat korban lumpuh. Akhirnya, pelaku bisa bebas beraksi menyerang korbannya.

Dampak penggunaan obat ini mirip dengan obat-obatan terlarang. Beberapa cirinya, yaitu merasakan euphoria atau merasakan sangat bahagia, dan ketenangan. 

Selain itu, pengguna juga bisa merasakan dorongan seks meningkat. Hingga akhirnya, tak bisa menahan hasrat. 

-
(rehabstock.com)

Dampak Bagi Kesehatan

Biasanya jika terkena GHB, dia akan  berkeringat hingga mulai hilang kesadaran. Selain itu, merasakan mual yang sangat dahsyat.

Bahkan, dia mulai merasakan keanehan pada pendengaran dan berhalusinasi. Setelahnya, sakit kepala hingga merasa seperti hilang kesadaran.

GHB dosis tinggi bisa sangat berbahaya bagi tubuh. Korban bisa kejang, hingga akhirnya koma. Bahkan, bisa menyebabkan pernapasan berat, berujung pada hingga akhirnya kematian.

-
(https://ericakarine.skyrock.com)

Bentuk

Seperti yang diwartakan drugs.com, GHB yang dijual di jalanan atau internet dalam bentuk cair. Tetapi ada juga berbahan bubuk putih.

Penggunaan obat tersebut tanpa resep dokter merupakan tindakan ilegal. Biasanya, pelaku tindak kejahatan mencampurkannya bersamaan dengan alkohol. 

GHB tidak berbau dan berwarna. Akibatnya, korban yang tidak curiga apabila minumannya telah dicampur dengan obat tersebut.


Waspada dengan tindak kejahatan di sekitarmu!

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X