Penambahan Kasus COVID-19 Hari Ini Capai 263, Pasien Meninggal 5 Orang

- Rabu, 8 Februari 2023 | 17:50 WIB
Pemberian vaksinasi COVID-19 dosis penguat. (ANTARA/Jessica)
Pemberian vaksinasi COVID-19 dosis penguat. (ANTARA/Jessica)

Indonesia kembali mencatat penambahan 263 kasus baru COVID-19 per Rabu (8/2/2023). Sehingga keseluruhan kasus konfirmasi yakni 6.731.959 kasus.

Penambahan kasus COVID-19 hari ini mengalami penurunan dibandingkan Selasa (7/2/2023) yakni 329 kasus.

Baca juga: Meningkat! Kasus COVID-19 Indonesia Hari Ini Bertambah 329, DKI Penyumbang Terbanyak

Sementara itu, jumlah pasien COVID-19 yang sembuh hari ini mencapai 249 sehingga total menjadi 6.566.912. Kemudian, pasien meninggal bertambah 5 orang sehingga total 160.852 orang.

Kasus aktif bertambah 9 sehingga total 4.195. Kemudian tercatat 28.445 spesimen diperiksa di seluruh Indonesia, sedangkan jumlah suspek sebanyak 1.749.

-
Ilustrasi positif COVID-19. (Freepik)

DKI Jakarta masih jadi penyumbang tertinggi kasus COVID-19 hari ini dengan 90 kasus. Diikuti Jawa Barat dengan 67 kasus, kemudian daerah ketiga tertinggi ialah Banten dengan 24 Kasus.

Daerah dengan penambahan tertinggi keempat adalah Jawa Timur dengan 18 kasus dan kelima Jawa Tengah dengan 15 kasus.

Baca juga: Menkes Budi Pastikan Kasus COVID-19 Naik Bukan karena Mobilitas, Tapi Varian Baru

Beberapa hari sebelumnya kasus COVID-19 harian di Indonesia sempat kurang dari 200 kasus. Kenaikan kasus COVID-19 menurut Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin karena varian baru.

“Sebetulnya kesimpulan berbasis science yang kita amati, kenaikan kasus itu terjadi karena adanya varian baru. Bukan karena mobilitas atau ada acara-acara,” kata Budi saat rapat kerja (raker) bersama Komisi IX DPR, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (8/2/2023).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X