Apa Benar Memotong Bulu Mata Bayi Membuatnya Lebih Lentik?

- Kamis, 11 Juni 2020 | 14:26 WIB
Bayi (Pexels/The Craft Wonder)
Bayi (Pexels/The Craft Wonder)

Banyak yang percaya bahwa memotong bulu mata bayi akan membuatnya jadi lentik. Tapi sampai saat ini belum tahu pasti kalau hal tersebut memang benar atau hanya sekedar mitos saja.

Nah, ada baiknya mom mengetahui informasi yang sebenarnya sebelum memotong bulu mata bayi.

Seperti yang dilansir dari Young Parents, informasi yang dianggap benar oleh sebagian orang itu belum ada bukti ilmiah yang mengatakan bahwa memotong bulu mata bayi bisa membuatnya lentik.

Bulu mata lentik sendiri banyak dipengaruhi oleh faktor hormon, keturunan, dan nutrisi yang dikonsumsi oleh bayi. Nutrisi yang dimaksud ialah ASI yang ibu berikan.

Menggunting bulu mata bayi tidak akan mendapatkan manfaat, hal ini justru membahayakan si kecil. Karena bisa saja saat memotongnya membuat bayi terluka, merusak bulu mata bayi dan menghilangkan fungsi dari bulu mata tersebut.

Nah, jadi jangan sembarangan memotong bulu mata si kecil ya mom, jika tak ingin terjadi hal yang membahayakan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X