Dokter Reisa Ingatkan Protokol Kesehatan Ini Jika Terpaksa Harus ke Mall

- Senin, 22 Juni 2020 | 16:59 WIB
Dr Reisa Broto Asmoro (Youtube/BNPB Indonesia)
Dr Reisa Broto Asmoro (Youtube/BNPB Indonesia)

Pusat perbelanjaan sudah diperbolehkan untuk beroperasi. Jika memang terpaksa harus pergi ke pusat perbelanjaan, jubir Pemerintah untuk Covid-19 dr Reisa Broto Asmoro mengingatkan agar menghindari kerumunan dan patuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan Covid-19. 

"Pastikan kita dalam kondisi yang sehat. Jika punya gejala seperti demam, batuk, pilek lebih baik tetap di rumah dan segera periksa ke fasilitas kesehatan untuk penanganan lebih lanjut," ujarnya dalam video conference BNPB Indonesia, Senin (22/6/2020). 

Kemudian masyarakat juga diimbau agar tetap menggunakan masker ketika dalam perjalanan menuju, selama di mall hingga pulang dari mall. Hindari juga menyentuh area wajah, tangan, hidung dan mulut selama di mall. 

"Sering-sering cuci tangan selama di mall. Jaga jarak juga dengan orang lain minimal 1 meter," ujarnya. 

Lebih lanjut jika melihat suatu toko terpantau padat baiknya jangan paksakan. Cari alternatif lain seperti belanja online atau jika terpaksa pertimbangkan gunakan face shield dan sarung tangan. 

"Upayakan juga agar tidak membawa sekelompok rentan seperti ibu hamil, balita, anak-anak, lansia, penderita penyakit penyerta atau penyandang cacat dengan kondisi kesehatan tertentu ke dalam pusat perbelanjaan," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X