Kamu Tidak Selera untuk Sarapan Pagi? Ini Penyebabnya

- Sabtu, 8 Februari 2020 | 10:30 WIB
Ilustrasi/Internations.com
Ilustrasi/Internations.com

Seperti diketahui, sarapan termasuk hal yang penting di pagi hari sebelum memulai aktivitas. Nyatanya, masih banyak orang yang melewatkan sarapan dengan berbagai alasan.

Seseorang tidak sarapan pagi bisa jadi karena tidak sempat atau tidak merasa lapar. Melansir Elite Daily, Michelle Blum dan Lisa Hayim pakar nutrisi di New York menerangkan bahwa ada penyebab mengapa tidak nafsu untuk sarapan pagi. Berikut ulasannya.

1. Hormon

Ternyata hormon juga berpengaruh terhadap rasa mual sehingga nafsu makan menurun di pagi hari.

-
Ilustrasi/medicalnewstoday.com

"Perut yang kosong dapat memicu mual ketika mengeluarkan asam untuk mengantisipasi makan. Masuknya asam dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan mual ringan, jadi itu pertanda dari tubuh untuk mendapatkan makanan di sana agar asam dapat bekerja," ungkap Bridget Bennett, ahli gizi di New York.

2. Banyak Makan Sebelum Tidur

-
Ilustrasi/wellandgood.com

Para ahli mengatakan bahwa makan makanan berat sebelum tidur dapat menggangggu kualitas tidur karena tubuh bekerja keras untuk mencernanya.

Hal inilah yang menyebabkan nafsu makan berkurang di pagi hari. Michelle Blum mengatakan jika makan berat saat tengah malam dan bangun pukul 6 atau 7 pagi maka wajar merasa tidak merasa lapar karena masih ada sisa-sisa makanan di lambung.

"Tubuh hanya akan menyelesaikan pencernaan dan isyarat lapar mungkin belum muncul," tambah Lisa Hayim.

3. Metabolisme

-
Ilustrasi/healthmagazine.com

Sarapan sangat penting karena sistem metabolisme dimulai dari itu, sehingga membuat kita bisa menajalankan aktivitas sepanjang hari dengan baik.

"Metabolisme memasuki mode yang berbeda ketika tidur. Ini semacam menekan tombol tunda," kata Michelle Blum.

Blum mengibaratkan metabolisme seperti perapian. Bila terus melempar tongkat ke api (makanan), maka semakin terbakar. Jika tidak ditambahkan maka akan padam. Kira-kita begitulah yang terjadi saat tidur. Kita tidak merasa lapar karena tidak menghabiskan banyak energi saat tidur.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Terkini

X