3 Anak Diduga Meninggal Akibat Hepatitis Akut, Kemenkes: Mereka Negatif COVID-19

- Kamis, 5 Mei 2022 | 13:45 WIB
Ilustrasi - Tenaga medis membawa pasien. (ANTARA/Ampelsa)
Ilustrasi - Tenaga medis membawa pasien. (ANTARA/Ampelsa)

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan bahwa ketiga anak yang meninggal karena diduga akibat hepatitis akut negatif dari paparan COVID-19. Hal itu diungkapkan dalam konferensi pers secara virtual.

Juru Bicara Kemenkes Siti Nadia Tarmizi, menyebutkan ketiga kasus anak yang meninggal tersebut adalah berusia 2 tahun, 8 tahun, dan 11 tahun.

Untuk usia 2 tahun, Nadia mengatakan belum mendapatkan vaksinasi COVID-19. Sedangkan, anak yang usia 8 dan 11 tahun sudah mendapatkan vaskinasi COVID-19.

Baca juga: Hepatitis Misterius Mengancam, Eks Petinggi WHO: Belum Tentu Meluas tapi Perlu Waspada!

"Ketiganya COVID-19 negatif ya," ucap Nadia dalam konferensi pers yang digelar Kemenkes, Kamis (5/5/2022).

Lebih lanjut, Nadia menjelaskan bahwa ketiga orang anak tersebut datang ke rumah sakit dalam kondisi stadium lanjut. Sehingga, tindakan yang dilakukan oleh rumah sakit sangat minim.

"Jadi ketiga kasus ini datang sudah pada kondisi stadium lanjut, jadi memang hanya memberikan waktu sedikit untuk kemudian rumah sakit melakukan tindakan-tindakan pertolongan," tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, atas kejadian 3 orang anak meninggak dunia itu, Kemenkes mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor HK.02.02/C/2515/2022 tentang Kewaspadaan terhadap Penemuan Kasus Hepatitis Akut yang Tidak Diketahui Etiologinya (Acute Hepatitis Of Unknown Aetiology). 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X